Solskjaer: Granada Bisa Buat Manchester United Menderita
Serafin Unus Pasi | 8 April 2021 16:20
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer enggan meremehkan Granada yang akan jadi lawan timnya dini hari nanti. Solskjaer menilai wakil Spanyol itu berpotensi jadi kerikil tajam bagi timnya.
Manchester United akan melanjutkan perjalanan mereka di Liga Europa pada dini hari nanti. Mereka akan memainkan leg pertama babak perempat final Liga Europa melawan Granada.
Jelang laga ini, MU lebih diunggulkan ketimbang Granada. Maklum, MU punya skuat yang lebih bagus dari wakil Spanyol itu dan juga Granada performanya sedang kurang baik belakangan ini.
Namun Solskjaer percaya bahwa Granada bisa jadi lawan yang sulit bagi MU. "Ya, saya menonton sejumlah pertandingan mereka dan saya berbicara dengan beberapa kawan saya di Molde dan mereka memberikan informasi yang bagus mengenai mereka," buka Solskjaer kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Susah Ditaklukkan
Solskjaer menyebut ada satu karakter yang ia waspadai dari Granada. Ia menilai El Nazaries merupakan tim yang punya mental yang sangat kuat.
"Kami sudah menganalisis permainan mereka dan kami mengamati beberapa pertandingan terakhir mereka,"
"Mereka adalah tim yang bagus secara keseluruhan. Mereka punya karakter dan semangat yang begitu luar biasa,"
Bakal Sulit
Solskjaer percaya bahwa Granada tidak akan bertekuk lutut begitu saja melawan MU. Ia meyakini wakil Spanyol itu akan memberikan perlawanan yang sangat sengit bagi timnya.
"Mereka baru promosi [ke La Liga] di musim 18/19, lalu mereka tampil dengan luar biasa di musim 19/20, dan ini musim kedua mereka di La Liga,"
"Saya rasa mereka adalah salah satu tim yang memainkan pertandingan terbanyak di Eropa. Saya rasa itu sangat mengesankan dan kami tahu ini akan jadi duel yang berat," ujarnya.
Pincang
Manchester United tidak bisa menurunkan skuat terbaik mereka di laga ini.
Beberapa pemain seperti Anthony Martial, Eric Bailly harus absen karena mengalami cedera dan positif COVID-19.
(MUTV)
Baca Juga:
- Aji Mumpung, Manchester United Patok Harga Sangat Mahal untuk Jesse Lingard
- Granada vs Manchester United: Bagaimana Kali Terakhir MU Bertemu Lawan dari Spanyol?
- Anthony Elanga, Bomber 18 Tahun yang Siap Jadi 'Faktor X' Laga Granada vs MU
- Tentang Hubungan Buruk dengan David de Gea, Solskjaer: Dia Tidak Bahagia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar MU dan Arsenal, Lucas Vazquez Memilih Setia dengan Real Madrid
Liga Inggris 7 April 2021, 21:56 -
Ciamik di West Ham, Jesse Lingard Lebih Baik Tidak Pulang ke MU
Liga Inggris 7 April 2021, 21:10 -
Alex Telles Hengkang dari Manchester United? Kata Siapa Tuh?
Liga Inggris 7 April 2021, 21:05 -
Selisih 14 Poin, Bruno Fernandes Optimistis MU Masih Bisa Juara EPL
Liga Inggris 7 April 2021, 20:22 -
Cari Pengganti Cavani, Manchester United Blusukan Hingga ke Italia
Liga Inggris 7 April 2021, 20:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39