Semua Laga Sekarang Bak Final Bagi Arsenal
Dimas Ardi Prasetya | 19 April 2019 06:19
Bola.net - - Bek Arsenal Laurent Koscielny mengatakan pada rekan-rekannya bahwa semua laga sekarang adalah final usai mereka berduel lawan Napoli.
Arsenal menuntaskan pertarungan mereka di babak perempat final Liga Europa melawan Napoli. Di leg kedua di San Paolo, mereka berhasil menang 1-0.
Sementara itu di leg pertama lalu, The Gunners menang 2-0. dengan demikian pasukan Unai Emery ini berhasil lolos ke semifinal dengan agregat 3-0.
Arsenal dipastikan kakan berduel melawan Valencia di babak semifinal. Namun laga itu baru dihelat pada bulan Mei mendatang.
Fokus ke Laga Berikutnya
Koscielny sangat memuji profesionalisme kinerja timnya di Italia. Nmaun ia kemudian mendesak rekan-rekan setimnya untuk bergerak cepat dan mulai bersiap melakoni pertandingan untuk akhir pekan ini di pentas Premier League.
"Kami datang ke sini dengan ambisi dan ingin menang dan mencetak beberapa gol. Kami melakukannya dengan Laca," kata Koscielny kepada BT Sport.
"Kami meraih clean sheet, yang penting untuk kepercayaan diri. Setiap pertandingan yang kami miliki di depan kami adalah final. Besok kita kembali ke Premier League," serunya.
Rahasia Kemenangan
Bek asal Prancis ini kemudian membeberkan rahasia kemenangan timnya di pertandingan itu. Ia mengatakan bahwa timnya menang karena sebelumnya sudah berhasil mengantisipasi semua taktik tim asuhan Carlo Ancelotti itu.
"Kami tahu Napoli bermain di Liga Champions musim ini. Mereka tim yang bagus," ucapnya.
"Kami melakukan pekerjaan rumah kami. Hari ini kami tahu jika kami mencetak gol, mereka membutuhkan empat. Kami berjuang untuk bertahan dan menderita bersama," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Disarankan Pilih Ozil Ketimbang Mkhitaryan Saat Tandang ke Napoli
Liga Eropa UEFA 18 April 2019, 22:18 -
Emery Puji Adaptasi Kilat Sokratis Papasthathopoulos
Liga Eropa UEFA 18 April 2019, 19:00 -
Emery: Arsenal Blunder Jika Remehkan Napoli
Liga Eropa UEFA 18 April 2019, 18:40 -
Tertinggal Dua Gol, Napoli Masih Optimis Singkirkan Arsenal
Liga Eropa UEFA 18 April 2019, 17:20
LATEST UPDATE
-
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain dari HP Kamu!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 18:01 -
Anak Pelatih Timnas Indonesia Masuk Radar Manchester United
Liga Inggris 25 Maret 2025, 17:51 -
Bersama Miliano Jonathans, Timnas Indonesia Bakal Punya Arjen Robben!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 17:05 -
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39 -
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10