Nama: Arsenal, Spesialisasi: Kecewakan Fans Sendiri
Serafin Unus Pasi | 28 Februari 2020 17:00
Bola.net - Legenda Arsenal, Martin Keown mengaku sangat kecewa dengan kegagalan Arsenal lolos ke babak 16 besar Liga Europa. Ia menilai para fans Arsenal sangat sedih dan kecewa atas kekalahan tersebut.
Arsenal yang unggul 1-0 di leg pertama babak 32 besar Liga Europa harus mendapatkan perlawanan sengit dari Olympiakos pada leg kedua. Tim asal Yunani itu berhasil mencetak satu gol di 90 menit normal, sehingga pertandingan yang digelar di Emirates Stadium itu harus dilanjutkan ke babak tambahan waktu.
Arsenal nyaris lolos ke babak 16 besar setelah Pierre-Emercik Aubameyang berhasil mencetak gol di babak tambahan waktu. Namun beberapa menit sebelum laga usai, Olympiakos malah mencetak gol kedua mereka dan memastikan Arsenal tersingkir.
Keown mengaku kesal melihat timnya gagal mengamankan kelolosan mereka di laga itu. "Gol itu [Aubameyang] seharusnya menjadi cara yang tepat untuk mengakhiri pertandingan, namun mereka [Arsenal] gagal mempertahankan itu," keluh Keown kepada BT Sports.
Baca komentar lengkap legenda Arsenal ti di bawah ini.
Fans Marah Besar
Keown menilai bahwa ia bukan satu-satunya orang yang kecewa dengan kegagalan Arsenal untuk lolos ke babak 16 besar Liga Europa musim ini.
Ia menilai seluruh fans Arsenal sangat kecewa melihat kegagalan ini sehingga mereka menyuarakan kekecewaan mereka seusai laga.
"Saya bisa melihat ada banyak kemarahan yang muncul pada para fans Arsenal. Para fans mereka menunjukkan kemarahan mereka di akhir pertandingan."
Dampak Beruntun
Keown percaya bahwa kekalahan ini akan memberikan dampak yang besar kepada skuat Arsenal.
Ia menilai akan ada efek domino yang tercipta atas kekalahan tersebut.
"Saya yakin akan ada banyak dampak yang muncul dari kekalahan ini." ujarnya.
Berjuang Keras
Dengan tersingkirnya Arsenal dari Liga Europa, mereka tinggal punya satu kesempatan lagi untuk lolos ke Liga Champions.
Mereka harus mengejar finish di posisi empat besar, di mana mereka kini terpaut tujuh poin dari Chelsea yang berada di peringkat empat.
(BT Sports)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mesut Ozil Tinggalkan Arsenal untuk Gabung Fenerbahce?
Liga Inggris 27 Februari 2020, 23:54 -
Mikel Arteta Optimistis Pierre-Emerick Aubameyang Bakal Bertahan di Arsenal
Liga Inggris 27 Februari 2020, 19:00 -
Chelsea Saingi Arsenal untuk Transfer Dayot Upamecano
Bundesliga 27 Februari 2020, 18:00 -
Pierre-Emerick Aubameyang Siap Nego Kontrak Baru di Arsenal
Liga Inggris 27 Februari 2020, 17:40 -
Arteta Bicara Soal Aubameyang Sambil Menyinggung Raihan Trofi Harry Kane
Liga Inggris 27 Februari 2020, 14:04
LATEST UPDATE
-
Prediksi Uruguay vs Argentina 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:11 -
Australia vs Timnas Indonesia: Jam Kick-off dan Siaran Langsung
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:10 -
Prediksi Ekuador vs Venezuela 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:08 -
Testimoni Patrick Kluivert: Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bakal Cerah!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56