Mourinho: Man United Sudah Tahu Akan Bisa Juara Liga Europa
Heri | 25 Mei 2017 06:09
Bola.net - - Jose Mourinho menegaskan bahwa Manchester United selalu memiliki kepercayaan diri yang sangat tinggi. Sejak awal, United selalu yakin bisa meraih gelar juara kompetisi kasta kedua UEFA itu.
United memang baru saja menjadi juara Liga Europa dengan mengalahkan Ajax Amsterdam dalam partai final yang digelar di Friends Arena. Paul Pogba dan Henrikh Mkhitaryan masing-masing mencetak satu gol untuk membawa United menjadi juara.
Mourinho menyatakan bahwa pasukannya selalu yakin bisa menaklukkan Liga Europa. Ia juga puas karena United bisa bermain dengan cerdas dalam partai final tadi.
Kami selalu punya keyakinan di pikiran kami. Kami selalu percaya akan bisa menjadi juara Liga Europa. Saya sangat senang terutama karena kami bermain dengan cerdas dalam pertandingan tadi. Kami tahu benar caranya untuk menang dan melakukannya dengan nyaman melawan tim yang bagus. Kami jauh lebih kuat dari mereka, terang Mourinho kepada BT Sports.
Mourinho menambahkan bahwa sebenarnya Ajax memiliki kualitas yang sangat bagus, namun ia mempersiapkan tim dengan baik. Mourinho tahu di mana kekuatan dan kelemahan Ajax dan para penggawa man United bisa menunjukkannya di lapangan.
Kami tahu di area mana mereka lebih baik dari kami. Kami juga tahu di area mana kami lebih baik dari mereka. Kami mencoba membunuh aspek positif lawan dan mengeksplorasi kelemahan mereka. Kami melakukannya dengan baik.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kesenjangan antara MU dan Ajax dalam Membeli Pemain
Liga Eropa UEFA 24 Mei 2017, 21:23 -
Cole Rindu Bermain di Liga Champions
Liga Champions 24 Mei 2017, 18:57 -
Ini Penyesalan Andy Cole Setelah Juara UCL 1999 Bersama MU
Liga Champions 24 Mei 2017, 18:27 -
Egois, Permainan Pogba Dicerca Legenda Jerman
Liga Inggris 24 Mei 2017, 15:50 -
Overmars Kritik Taktik Mourinho di MU
Liga Eropa UEFA 24 Mei 2017, 15:40
LATEST UPDATE
-
Perubahan Jadwal Kick-off Indonesia vs Bahrain: Pertimbangan Bulan Puasa
Tim Nasional 24 Maret 2025, 15:00 -
Pedro Acosta Ingin Jajal Motor Ducati, Biar Tahu Keunggulannya Dibanding KTM
Otomotif 24 Maret 2025, 14:53 -
Prediksi Jepang vs Arab Saudi 25 Maret 2025
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:21 -
Prediksi China vs Australia 25 Maret 2025
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:16 -
Andre Onana Tinggalkan Man United, Pindah ke Liga Arab Saudi?!
Liga Inggris 24 Maret 2025, 14:15 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:13 -
Prediksi Korea Selatan vs Yordania 25 Maret 2025
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:11
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23