Montella: Fiorentina Luar Biasa!

Editor Bolanet | 15 Mei 2015 10:49
Montella: Fiorentina Luar Biasa!
Fiorentina (c) AFP
- Vincenzo Montella mengaku bangga meskipun tersingkir dari Liga Europa musim ini. Menurutnya, pencapaian pasukannya sejauh ini telah melebihi apa yang diharapkan. Itu adalah hal luar biasa.

Fiorentina gagal mencapai partai final Liga Europa setelah menelan kekalahan dari Sevilla dengan agregat 5-0. Di leg pertama, Fiorentina kalah  3-0 kemudian di kandang sendiri, di Artemio Franchi, mereka kalah lagi dengan skor 2-0. Terlepas dari kenyataan itu, Montella mengatakan Fiorentina telah menunjukkan perjuangan hingga batas kemampuan.

Dengan pemain yang kami miliki, menurut saya kami telah mencapai target musim ini melebihi kemampuan. ungkap Montella, dikutip dari Football Italia.

Saya berharap bisa melanjutkan dengan pemain ini dan orang-orang yang memiliki karakter seperti ini. tegas mantan pemain Roma tersebut. [initial]




 (foti/shd)