Masalah Beres, Cristiano Ronaldo akan Dilibatkan di Laga MU vs Sheriff Tiraspol
Serafin Unus Pasi | 26 Oktober 2022 18:31
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag menegaskan bahwa masalah Cristiano Ronaldo di timnya sudah kelar. Sang penyerang dipastikan sudah bisa bermain melawan Sheriff Tiraspol.
Pada akhir pekan kemarin, Ronaldo mendapatkan hukuman dari Erik Ten Hag. Ia dibekukan selama tiga hari dari tim utama MU setelah ia cabut dari Old Trafford sebelum pertandingan selesai.
Kemarin, Ronaldo dilaporkan sudah mendapatkan ampun dari Erik Ten Hag. Ia sudah berlatih bersama tim utama MU setelah sebelumnya ia harus berlatih bersama tim U-21 MU.
Ten Hag memastikan bahwa Ronaldo akan terlibat melawan Sheriff Tiraspol. "Ya, Cristiano akan berada dalam tim kami di pertandingan besok," ujar Ten Hag yang dikutip Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Masalah Kelar
Ten Hag menyebut bahwa tidak ada alasan baginya untuk terus menghukum Ronaldo dari tim utama Manchester United.
Ia menyebut sang pemain sudah menyesali tindakannya jadi ia kini berhak untuk kembali bermain bersama skuat Manchester United.
"Mengembalikannya ke tim kami bukan keputusan yang sulit. Kami sudah menjawab semua pertanyaan mengenai dirinya, dia absen di satu laga dan kini ia kembali ke tim kami," beber Ten Hag.
Martial Belum Bisa Bermain
Di akhir konferensi persnya, Erik Ten Hag menyebut bahwa opsi lini serangnya saat ini cukup terbatas.
Ia memastikan bahwa Anthony Martial belum pulih dari cedera. Sehingga ia belum bisa dimainkan melawan Sheriff Tiraspol.
Jadi Manchester United kemungkinan besar akan memainkan Ronaldo sebagai starter melawan Sheriff di laga nanti.
Kondisi Kurang Optimal
Sang lawan, Sheriff Tiraspol mengunjungi Old Trafford dalam kondisi yang tidak maksimal.
Manajer mereka baru-baru ini memutuskan mengundurkan diri dari skuat hanya 2 hari sebelum laga melawan MU.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mane vs Salah, Siapa yang Lebih Kencang Larinya?
Liga Inggris 25 Oktober 2022, 23:32 -
Maaf, Jude Bellingham Hanya Minat Gabung Real Madrid
Liga Spanyol 25 Oktober 2022, 21:30 -
Napoli Tetapkan Mahar Transfer Victor Osimhen, Masih Minat, MU?
Liga Inggris 25 Oktober 2022, 21:00 -
Mantan Juru Transfer Liverpool Bakal Jadi Direktur Olahraga MU yang Baru?
Liga Inggris 25 Oktober 2022, 20:30 -
Cristiano Ronaldo? Chelsea Minatnya Rafael Leao!
Liga Inggris 25 Oktober 2022, 20:00
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39