Man of the Match Barcelona vs Eintracht Frankfurt: Filip Kostic

Ari Prayoga | 15 April 2022 04:21
Man of the Match Barcelona vs Eintracht Frankfurt: Filip Kostic
Aksi Filip Kostic (kanan) dalam laga Barcelona vs Eintracht Frankfurt, Jumat (15/4/2022) (c) AP Photo

Bola.net - Filip Kostic terpilih menjadi pemain terbaik dari laga leg kedua perempat final Liga Europa 2021/22 yang mempertemukan Barcelona vs Eintracht Frankfurt, Jumat (15/4/2022) dini hari WIB.

Frankfurt memenangi laga ini dengan skor 3-2. Kostic memborong dua dari tiga gol kemenangan Eintracht Frankfurt, sedangkan satunya diciptakan oleh Rafael Santos Borre. Barca sendiri sempat menipiskan jarak berkat gol Sergio Busquets.

Advertisement

Bermain imbang 1-1 di leg pertama, Eintracht Frankfurt pun berhak melaju ke semifinal dengan kemenangan agregat 4-2 dan akan menghadapi West Ham.

1 dari 1 halaman

Filip Kostic yang Ciamik

Tak cuma memborong dua gol kemenangan Frankfurt, Kostic juga turut berandil dalam proses terciptanya gol timnya yang lain dengan memberi assist untuk Borre.

Secara keseluruhan, Kostic memang tampil luar biasa. Pemain 29 tahun itu tercatat memberikan tiga operan kunci bagi rekannya.

Selain itu, Kostic juga melepas tiga umpan silang akurat dan dua umpan panjang akurat untuk rekan setimnya.

Sumber: WhoScored