Lebih Berpengalaman, Gattuso Takkan Remehkan Ludogorets

Richard Andreas | 15 Februari 2018 09:08
Lebih Berpengalaman, Gattuso Takkan Remehkan Ludogorets
Gattuso saat sesi konferensi pers (c) acm

Bola.net - - AC Milan sudah ditunggu Ludogorets Razgrad di babak 32 besar Liga Europa pada Jumat (16/2) dini hari WIB nanti. Berhadapan dengan klub asal Bulgaria tersebut, Gennaro Gattuso menyebut bahwa timnya akan mengerahkan skuat terbaiknya.

Bahkan, Gattuso menyebut Ludogorets lebih berpengalaman daripada Milan saat bermain di Eropa dalam enam tahun terakhir. Menurutnya, Ludogorets dapat menimbulkan masalah jika dia tidak bermain dengan amunisi terbaiknya.

Saya sangat respek terhadap Ludogorets, karena dalam enam tahun terakhir mereka sudah bermain di kompetisi Eropa lebih daripada Milan, ujar Gattuso di situs resmi AC Milan.

Lebih lanjut, Gattuso mengambil contoh bagaimana tim sekelas Real Madrid pun harus berjuang keras meraih kemenangan di kandang Ludogorets. Hal yang sama juga dialami dan .

Ketika saya mempelajari mereka, saya melihat beberapa karakteristik dan pemain yang sangat berbahaya jika diberi cukup ruang. Kami tidak akan meremehkan mereka, karena menurut saya mereka dapat membawa kami dalam masalah.

Ludogorets punya lebih banyak pengalaman daripada pemain-pemain Milan saat ini, tapi hal itu tidak akan membuat kami ragu-ragu. Sebaliknya, kami harus waspada menghadapi mereka, pungkasnya.