Data dan Fakta Liga Europa: Inter Milan vs Southampton
Editor Bolanet | 19 Oktober 2016 00:53
Kemenangan bisa membuat Inter lepas dari tekanan para pendukung mereka. Untuk itu, pasukan pelatih Frank de Boer harus berusaha maksimal demi mengakhiri catatan hasil buruk yang selama ini mereka raih.
Sementara itu, kubu Southampton tentu ingin memberikan kesan positif pada perjumpaan mereka dengan Inter. Caranya? Mendapatkan kemenangan tentunya. Nah, akan sangat menarik untuk menyimak jalannya laga.
Sebelum menyaksikan laga ini, Bola.net telah menyiapkan data dan fakta laga Inter Milan vs Southampton sebagai berikut ini:
Inter Milan dan Southampton belum pernah bertemu dalam sebuah pertandingan kompetitif sebelum pertandingan ini digelar.
Kubu Inter sudah pernah menjalani 11 pertandingan melawan klub yang berbeda asal Inggris. Pertandingan terakhir terjadi saat mereka tersingkir dari Tottenham di Liga Champions 2012/13.
Southampton selalu gagal mencetak gol dalam enam dari tujuh laga tandang mereka di pentas Eropa.
Dalam sejarah The Saitns, belum sekalipun mereka pernah bertanding di Italia dalam sebuah laga kompetitif. Inter Milan adalah lawan pertama mereka.
Inter Milan selalu kalah dalam empat pertandingan kompetitif terakhirnya di pentas Eropa. Ini merupakan yang kedua sepanjang sejarah klub, sebelumnya terjadi pada tahun 1961.
Charlie Austin menjadi pemain yang sangat efektif untuk Soton. Ia telah mencetak dua hanya dari tiga tembakan di Liga Europa sejauh ini.
Dalam empat laga terakhir di kompetisi Eropa, gawang Inter Milan selalu kebobolan minimal dua gol dalam satu pertandingan. Sementara mereka tak pernah mencetak lebih dari satu gol ke gawang lawan.
[initial] (gol/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal TV : 19 - 21 Oktober 2016
Jadwal Televisi 18 Oktober 2016, 07:17 -
Tingkah Polah Klopp di Pinggir Lapangan, Ini Kata Mourinho
Liga Inggris 17 Oktober 2016, 09:06 -
Inter Tak Mau Selalu Kebobolan Gol Pertama
Liga Italia 15 Oktober 2016, 23:00 -
Icardi Yakin Inter Segera Kembali ke Jalur Kemenangan
Liga Eropa UEFA 10 Oktober 2016, 21:28 -
Merson: Butuh Jaminan, Mourinho Seriusi Liga Europa
Liga Inggris 8 Oktober 2016, 18:00
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39