Casemiro: Barcelona? Dipikir Entar-entar Aja!
Serafin Unus Pasi | 9 November 2022 21:03
Bola.net - Gelandang Manchester United, Casemiro memberikan pendapatnya terkait hasil undian knockout playoff Liga Europa 2022/23. Casemiro menyebut bahwa Barcelona tim kuat namun tidak perlu dicemaskan berlebihan.
Manchester United dipastikan bermain di babak playoff Liga Europa 2022/23. Mereka gagal lolos ke babak knockout sebagai juara grup sehingga mereka harus melakoni babak playoff.
Di awal pekan kemarin, UEFA resmi menggelar undian untuk babak ini. Manchester United mendapatkan lawan yang berat, karena mereka harus berhadapan dengan Barcelona.
Casemiro mengaku antusias bisa berhadapan dengan Barcelona. "Ya, saya dan tim ini tahu betul siapa itu Barcelona," buka Casemiro kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Pertandingan yang Spesial
Casemiro mengaku senang bisa bertemu dengan Barcelona. Karena ia menilai Barcelona adalah tim yang sangat kuat.
Ia menilai pertandingan melawan Las Azulgrana ini bakal menghadirkan laga yang spesial bagi para penonton yang menyaksikan.
"Mereka [Barcelona] adalah klub yang hebat. Jadi pertandingan ini akan menjadi pertandingan yang spesial," sambung Casemiro.
Dipikir Nanti
Pada kesempatan yang sama, Casemiro menegaskan bahwa ia enggan memikirkan terlalu jauh terkait pertandingan melawan Barcelona. Ia menyebut laga ini masih lama sehingga timnya harus fokus ke laga yang lain.
"Pertandingan ini masih lama digelarnya. Jadi kami tidak boleh terlalu memikirkan pertandingan ini," sambung Casemiro.
"Kami harus fokus pada pertandingan-pertandingan yang ada di depan mata. Jadi kita lihat akan jadi apa pertandingan ini dalam beberapa bulan ke depan," imbuhnya.
Laga Berikutnya
Manchester United dijadwalkan bermain di tengah pekan ini. Setan Merah akan berhadapan dengan Aston Villa di pertandingan babak ketiga Carabao Cup.
Bagi United, laga ini merupakan laga balas dendam. Pasalnya di akhir pekan kemarin, MU dihajar Aston Villa dengan skor 3-1 di ajang Premier League.
Klasemen Premier League
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Streaming La Liga di Vidio: Osasuna vs Barcelona, 9 November 2022
Liga Spanyol 8 November 2022, 22:31 -
Barcelona vs Manchester United adalah Soal Ironi Frenkie De Jong
Liga Eropa UEFA 8 November 2022, 07:47
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39