Arsenal vs Eintracht Frankfurt, Granit Xhaka Berpotensi Comeback

Serafin Unus Pasi | 28 November 2019 15:20
Arsenal vs Eintracht Frankfurt, Granit Xhaka Berpotensi Comeback
Gelandang Arsenal, Granit Xhaka (c) AFC

Bola.net - Pelatih Arsenal, Unai Emery memberi informasi terkait skuatnya jelang melawan Eintracht Frankfurt. Emery menyebut bahwa ia berpeluang memainkan Granit Xhaka di laga ini.

Dini hari nanti, Arsenal akan melakoni partai akbar. Mereka akan menghadapi Eintracht Frankfurt di pertandingan kelima Liga Europa musim ini.

Advertisement

Arsenal sendiri tengah berada dalam situasi yang kurang apik. Mereka belum meraih kemenangan di enam laga terakhir mereka, sehingga ingin menjadikan laga ini menjadi laga kebangkitan mereka.

Emery menyebut bahwa pada laga ini ia bisa memainkan Granit Xhaka. "Xhaka sudah berlatih bersama kami dan ia memiliki kemungkinan untuk bermain," ujar Emery yang dikutip Goal International.

Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Jangan Diejek

Pada kesempatan ini Emery juga meminta para fans Arsenal untuk menahan amarah mereka terhadap sang gelandang.

Ia menilai bahwa sang gelandang sangat dibutuhkan oleh timnya, dan ia juga butuh para fans untuk menyemangatinya.

"Saya berharap semua pendukung kami memberikan dukungan terhadap dia. Comeback Xhaka akan sangat penting bagi kami."

2 dari 3 halaman

Ingin Bangkit

Emery juga menegaskan bahwa timnya siap bekerja sekuat tenaga untuk memenangkan melawan wakil Jerman itu dini hari nanti demi memutus tren negatif mereka.

"Para pemain kami marah dan merasa kecewa. Saat ini kami memiliki kesempatan yang sangat bagus untuk membenahi itu semua."

"Semua pertandingan di Emirates Stadium adalah pertandingan yang sangat penting. Para pemain kami butuh dukungan fans untuk memenangkan pertandingan ini." ia menandaskan.

3 dari 3 halaman

Kunci Kelolosan

Kemenangan melawan Frankfurt dini hari nanti akan sangat krusial bagi Arsenal.

Mereka bisa memastikan diri lolos ke babak 32 besar Liga Europa jika mereka memenangkan partai ini.

(Goal International)