Arsenal Coret Mesut Ozil dari Skuad Liga Europa
Ari Prayoga | 8 Oktober 2020 05:25
Bola.net - Raksasa Inggris, Arsenal dikabarkan tak menyertakan nama sang bintang, Mesut Ozil dalam skuad mereka untuk ajang Liga Europa musim 2020/21 ini.
Ozil tercatat sama sekali tak pernah dimainkan oleh pelatih Mikel Arteta sejak kompetisi kembali bergulir usai sempat berhenti akibat lockdown.
Meski bisa hengkang pada jendela transfer musim panas kemarin, akan tetapi Ozil memilih bertahan di Arsenal, di mana ia menjadi pemain dengan gaji tertinggi, 350 ribu poundsterling per pekan.
Keputusan Mikel Arteta
Dari 25 pemain yang didaftarkan ke UEFA untuk ajang Liga Europa, sebua klub hanya bisa memasukkan maksimal 17 nama pemain yang berstatus non-homegrown.
Arsenal sendiri memiliki 19 pemain dengan status tersebut. Arteta pun harus membuat keputusan untuk tak memasukkan dua nama pemain senior.
Goal International kini melansir kabar yang menyebut bahwa Arsenal memutuskan untuk tak memasukkan nama Ozil dan Sokratis Papastathopoulos ke dalam skuadnya untuk Liga Europa.
UEFA sendiri rencananya secara resmi bakal mengumumkan skuad dari para kontestan, termasuk Arsenal untuk Liga Europa pada Kamis (8/10/2020) pagi waktu Eropa atau sore hari nanti WIB.
Penyebab Gemuknya Skuad Arsenal
Selain karena sudah sangat jarang dimainkan, keputusan Arsenal tak memasukkan nama Ozil dan Sokratis ke dalam skuad mereka juga dikarenakan skuad yang terlalu gemuk.
Ada dua penyebab mengapa Arsenal kini memiliki skuad gemuk. Pertama adalah kedatangan Thomas Partey pada hari terakhir jendela transfer.
Selain itu, Arsenal juga gagal melepas sejumlah pemain yang sebelumnya dikabarkan sudah hampir pasti pergi, seperti Sead Kolasinac dan William Saliba.
Sumber: Goal International
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Balik Prancis, William Saliba Bakal Main di Championship
Liga Inggris 7 Oktober 2020, 18:20 -
Terungkap, Ini Penyebab Thomas Partey tidak Jadi Gabung Chelsea
Liga Inggris 7 Oktober 2020, 16:40 -
Bek Arsenal Gabriel Magalhaes dan Wanita Cantik nan Seksi yang Mencuri Hatinya
Bolatainment 7 Oktober 2020, 16:11 -
Mengenang Momen Terbaik Gunnersaurus di Arsenal, Auto Sedih Berjamaah
Bolatainment 7 Oktober 2020, 15:04 -
Arsenal Menang Tipis Atas Sheffield United
Galeri 7 Oktober 2020, 14:05
LATEST UPDATE
-
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39