Aib di Artemio Franchi
Gia Yuda Pradana | 25 November 2016 13:16
Bola.net - - menjamu PAOK Thessaloniki di Artemio Franchi pada matchday 5 Grup J Liga Europa 2016/17, Jumat . Fiorentina kalah 2-3.
Kekalahan mengejutkan ini seperti aib bagi Fiorentina. Pasalnya, Fiorentina tak pernah kebobolan sampai tiga gol di sebuah laga kandang kompetisi Eropa dalam 40 penampilan mereka sebelumnya di Franchi (termasuk babak kualifikasi).
Fiorentina benar-benar tampil mengecewakan dalam laga ini. Fiorentina bahkan tertinggal 0-2 terlebih dahulu oleh gol-gol Evgen Shakhov menit 5 dan Djalma menit 26.
Pasukan Paulo Sousa sempat menyamakan kedudukan lewat Federico Bernardeschi menit 33 dan Khouma Babacar menit 50. Namun, gol Rodrigues di injury time memastikan sang wakil Yunani pulang dengan poin maksimal.
Kelolosan Fiorentina pun tertunda. Fiorentina masih memimpin klasemen Grup J dengan 10 poin, disusul Qarabag (7), PAOK (7) dan Slovan Liberec (4).
Persaingan di grup ini masih terbuka, belum ada yang pasti lolos maupun tersingkir. Penentuannya di matchday pemungkas 9 Desember mendatang, ketika Fiorentina tandang ke Qarabag dan PAOK menjamu Liberec.
Klik Juga:
- Highlight Liga Europa: Fiorentina 2-3 PAOK Thessaloniki
- Gol Rabona Perotti Tak Diakui Oleh UEFA
- Rekor Shots on Target Roma di Liga Europa
- Aduriz Menuju Gelar Top Scorer Dua Musim Beruntun
- Gol Beruntun Mata, Pertama Sejak September 2015
- MU Beringas, 12 Tembakan Tepat Sasaran
- Tepat Setahun Lalu, Mourinho Juga Menang 4-0
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bernardeschi Siap Menuju Chelsea di Januari
Liga Inggris 21 November 2016, 07:02 -
Tello Ingin Berikan Liga Champions ke Fiorentina
Liga Italia 16 November 2016, 17:59 -
Lima Klub Besar Yang Pernah Bangkrut
Editorial 16 November 2016, 14:30 -
Bernardeschi Buka Pintu Untuk Nerazzurri
Liga Italia 11 November 2016, 10:56 -
Milan 1998/99 dan Il Sette Magnifico Serie A
Editorial 10 November 2016, 10:54
LATEST UPDATE
-
3 Bek Tengah Timnas Indonesia Kurang Padu, Ada Kendala Apa Kah?
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:15 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09
-
Alasan Sebenarnya Arsenal Jual Thierry Henry ke Barcelona
Liga Inggris 21 Maret 2025, 11:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39