4 Pemain Terbaik Arsenal Saat Bekuk Bodo/Glimt di Norwegia
Asad Arifin | 14 Oktober 2022 11:11
Bola.net - Arsenal meraih kemenangan pada lanjutan Fase Grup Liga Europa 2022/2023. Mengunjungi kandang Bodo/Glimt, Arsenal mampu mencuri tiga angka di Norwegia pada Kamis (13/10/2022) malam WIB.
Arsenal yang sedang dalam kondisi on fire, mampu menang tipis 1-0 atas Bodo/Glimt. Kemenangan ini semakin mengokohkan posisi Arsenal di puncak klasemen Grup A dengan koleksi sembilan poin.
Arsenal menurunkan beberapa pemain lapis dua sebagai starter saat tundukan Bodo/Glimt. Meskipun begitu, Mikel Arteta tetap membuat Arsenal bermain dominan dengan catatan penguasaan bola 60 persen dan melepaskan 15 tembakan.
Beberapa pemain lapis dua Arsenal bahkan menjadi kunci kemenangan melawan Bodo/Glimt. Siapa saja mereka? berikut empat pemain terbaik Arsenal saat bekuk Bodo/Glimt di Norwegia.
Matt Turner
Musim ini Arsenal sangat beruntung memiliki kiper-kiper tangguh. Di balik gemilangnya Aaron Ramsdale sebagai kiper utama, Arsenal juga masih memiliki Matt Turner yang tak kalah tangguh.
Melawan Bodo/Glimt, Matt Turner kembali mencatatkan cleansheet. Turner mendapatkan rating 7.0 versi Whoscored dengan torehan satu penyelamatan.
Satu penyelamatan Turner begitu berharga bagi kemenangan Arsenal. Turner mampu menahan sepakan Amahl Pellegrino yang kosong di sisi kanan pertahanan Arsenal.
Dengan kemenangan ini, Turner yang selalu turun di tiga laga Fase Grup Liga Europa berhasil mencatatkan dua clean sheet. Turner juga total menorehkan tujuh penyelamatan bagi Arsenal di Liga Europa.
Rob Holding
Rob Holding kembali membuktikan dirinya masih pantas mendapatkan tempat di jajaran bek tengah Arsenal. Holding mampu membuat Arsenal bersih dari kebobolan saat melawan Bodo/Glimt di kandangnya.
Holding yang tampil sejak menit awal, berhasil mendapatkan rating 7.1 yang dirilis Whoscored. Holding sukses meraih tiga kemenangan duel area serta satu tackle penting bagi kemenangan Arsenal.
Bukan kali ini saja Holding tampil apik di lini pertahanan Arsenal. Holding yang selalu diturunkan di tiga laga Liga Europa, berhasil menjadi pemain Arsenal dengan rating terbaik dengan rata-rata 7.49 per laga.
Albert Sambi Lokonga
Mikel Arteta bisa sedikit bernafas lega perihal kedalaman skuat Arsenal musim ini. Pasalnya, banyak pemain lapis kedua Arsenal yang mampu tampil impresif saat dibutuhkan salah satunya adalah Albert Sambi Lokonga.
Lokonga yang bermain sebagai gelandang bertahan mampu keluar sebagai Man of the Match saat Arsenal menang atas Bodo/Glimt. Lokonga tercatat meraih rating 7.3 berkat kontribusi besarnya di laga tersebut.
Lokonga menjadi aktor utama dibalik gol tunggal yang dicetak Bukayo Saka di laga melawan Bodo/Glimt. Kecerdikan Lokonga mampu melihat posisi Saka yang menusuk dari sayap kanan hingga berakhir dengan gol.
Bukayo Saka
Bukayo Saka tampil sebagai pemain kunci dalam kemenangan Arsenal di Norwegia. Saka yang turun sebagai starter, berhasil mencetak gol tunggal yang menjadi tanda kemenangan Arsenal versus Bodo/Glimt.
Saka yang bermain di sisi sayap penyerangan Arsenal, mampu merepotkan lini pertahanan Bodo/Glimt. Saka yang melepaskan total tiga tembakan berhasil meraih rating 6.8 versi whoscored.
Arsenal yang mengandalkan sisi sayap sebagai pilihan utama dalam menyerang cukup bergantung pada keberadaan Saka. Pemain berusia 21 tahun tersebut berhasil menjalankan perannya sebagai target penyerangan Arsenal saat tundukan Bodo/Glimt.
Sumber: Whoscored, Sofascore, dan UEFA
(Bola.net/Ahmad Daerobby)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Rasakan Suasana Terbaik di Skuat Arsenal
Liga Eropa UEFA 13 Oktober 2022, 07:00 -
Prediksi Bodo/Glimt vs Arsenal 13 Oktober 2022
Liga Eropa UEFA 12 Oktober 2022, 16:01
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39