Timnas Indonesia Wajib Waspadai Kecepatan Timnas Vietnam
Afdholud Dzikry | 7 Desember 2016 11:21
Bola.net - - Sebuah wanti-wanti dilontarkan Ruddy Widodo terkait permainan Timnas Vietnam yang bakal menghadapi Timnas Indonesia pada laga leg kedua Semifinal Piala AFF 2016. Manajer Arema Cronus mengingatkan pada para penggawa Timnas Indonesia untuk mewaspadai kecepatan tuan rumah.
Peluang kita meraih poin ada asalkan kita fokus dan disiplin. Pasalnya, mereka mengandalkan kecepatan yang bagus, ujar Ruddy.
Kecepatan mereka dalam melakukan counter attack luar biasa, sambungnya.
Menurut Ruddy, pada pertandingan ini, para penggawa Indonesia memiliki modal apik. Pasalnya, para penggawa tuan rumah pasti akan tampil dengan beban tambahan pada laga ini.
Mereka memiliki beban untuk menang, membalas kekalahan pada leg pertama dan lolos. Apalagi ini di kandang sendiri, tuturnya.
Jangan sampai justru kita yang tampil terbebani, ia menambahkan.
Timnas Indonesia akan menjalani leg kedua Semifinal Piala AFF kontra Timnas Vietnam. Pertandingan ini akan dihelat di My Dinh Stadium, Rabu malam.
Pada leg pertama, Timnas Indonesia sukses meraih kemenangan dengan skor 2-1. Dua gol Skuat Garuda pada laga akhir pekan lalu tersebut dicetak Hansamu Yama Pranata dan Boaz Solossa.
Lebih lanjut, Ruddy berharap pada pertandingan ini Timnas Indonesia bisa main cerdik. Mereka harus paham kapan waktunya memanfaatkan kesempatan dan waktu untuk memilih mempertahankan keunggulan.
Dalam sistem turnamen seperti ini kita harus cerdik mengatur ritme permainan, tandasnya.(den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Media Top Asia Sebut Indonesia Mirip Leicester City
Tim Nasional 6 Desember 2016, 17:53 -
Vietnam Tidak Merasa Dalam Tekanan
Tim Nasional 6 Desember 2016, 17:36 -
Huu Thang: Boaz Adalah Nyawa Indonesia
Tim Nasional 6 Desember 2016, 17:09 -
Benny Wahyudi Jaga Image di Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Desember 2016, 14:49 -
Timnas Indonesia Perlu Tingkatkan Komunikasi di Lapangan
Tim Nasional 6 Desember 2016, 09:05
LATEST UPDATE
-
Satu Napas, Satu Tekad: Timnas Indonesia Harus Punya Semangat yang Sama
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:57 -
Garuda, Waspada! Bahrain Bertekad Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:46 -
Menajamkan Taji Garuda: Perombakan Komposisi di Lini Depan Timnas Indonesia
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:39 -
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39