Timnas Indonesia U-23 Terancam Tanpa Elkan Baggott dan Justin Hubner vs Guinea, Belum Gabung Sampai Saat Ini

Gia Yuda Pradana | 8 Mei 2024 12:38
Timnas Indonesia U-23 Terancam Tanpa Elkan Baggott dan Justin Hubner vs Guinea, Belum Gabung Sampai Saat Ini
Elkan Baggott di laga Timnas Indonesia U-23 vs Chinese Taipei di matchday 2 Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (09/09/2023) malam WIB. (c) Bola.net/Arief Bagus Prasetio

Bola.net - H-1 menjelang pertandingan kontra Guinea, Timnas Indonesia U-23 masih harap-harap cemas. Pasalnya, Elkan Baggott dan Justin Hubner tidak kunjung bergabung.

Sampai dengan saat ini, Justin Hubner dan Elkan Baggott belum memenuhi panggilan Timnas Indonesia U-23. Keduanya belum mendapatkan izin dari klub masing-masing.

Advertisement

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di play-off Olimpiade 2024. Pertandingan itu bakal berlangsung pada Kamis (9/5) di INF Clairefontaine, Clairefontaine-en-Yvelines.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, belum bisa memberikan perkembangan terbaru perihal Elkan Baggott dan Justin Hubner. "Belum ada," ujar Sumardji singkat saat dihubungi Bola.net, Rabu (8/5).

1 dari 1 halaman

Alfeandra Dewangga Gantikan Rizky Ridho

Alfeandra Dewangga Gantikan Rizky Ridho

Aksi Alfeandra Dewangga pada laga final Piala AFF U-23 2023 (c) PSSI

Beruntung, Timnas Indonesia U-23 kemungkinan sudah bisa diperkuat Alfeandra Dewangga. Bek berusia 22 tahun itu sudah sampai di Paris pada Selasa (7/5).

Dewangga akan menggantikan Rizky Ridho. Kapten Timnas Indonesia U-23 itu harus absen karena akumulasi kartu merah di Piala Asia U-23 2024.

"Alhamdulillah, perasaan saya sangat senang, apalagi ini penentuan buat lolos ke Olimpiade 2024, jadi segala kondisi saya, saya habiskan untuk pertandingan nanti," tutur Dewangga.

"Kalau misi saya mau, nantinya saya bermain atau tidak, yang penting Timnas Indonesia U-23 bisa lolos ke Olimpiade 2024. Itu saja," imbuhnya.

(Bola.net/Fitri Apriani)