Timnas Indonesia Terseok-seok, Joko Susilo Tak Mau Lempar Handuk
Gia Yuda Pradana | 13 November 2019 11:32
Bola.net - Posisi timnya, yang terseok-seok dalam perjalanan mereka di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, tak membuat Joko Susilo berkecil hati. Asisten Pelatih Timnas Indonesia tersebut menegaskan tetap siap berjuang sebaik mungkin untuk membenahi raihan Skuad Garuda, julukan Timnas Indonesia
"Kami ini adalah pejuang. Pejuang tak pernah menyerah," ucap Joko, pada Bola.net.
"Dengan kondisi ini, kami akan berusaha sebaik mungkin agar Timnas Indonesia bisa lebih baik lagi," sambungnya.
Menurut Joko, seperti semua pihak, timnya pun sedih dengan raihan seperti ini. Namun, menurut pelatih berusia 49 tahun tersebut, hal ini dijadikan sebagai motivasi untuk berusaha lebih keras.
"Kami tak mau menyerah. Meski kondisi saat ini tidak bagus, kami terus berupaya sebaik mungkin agar bisa lebih bagus lagi," tegasnya.
Timnas Indonesia saat ini berada di dasar Grup G Zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2022. Dari empat laga yang sudah dilakoni, Skuad Garuda belum sekali pun meraih angka.
Skuad Garuda akan meneruskan perjalanan mereka di ajang ini dengan menghadapi Timnas Malaysia. Laga tersebut akan digelar di Stadion Bukit Jalil Malaysia, Selasa (19/11/2019) mendatang.
Apa yang akan dilakukan Joko untuk membenahi permainan Timnas Indonesia? Simak di bawah ini.
Bersiap Sebaik Mungkin
Joko tak mau banyak mengumbar alasan ihwal buruknya hasil yang diraih anak asuhnya. Pelatih berlisensi AFC Pro ini menyebut lebih fokus untuk menyiapkan anak asuhnya sebaik mungkin demi meraih hasil lebih bagus.
"Saya tak mau mencari alasan atau pembenaran apa pun," tutur Joko.
"Saat ini, yang bisa kami lakukan adalah berupaya meraih hasil sebaik mungkin. Untuk itu, kami berusaha sebaik mungkin menyiapkan tim," sambungnya.
Tak sekadar melalui sesi latihan, menurut Joko, persiapan juga dilakukan dengan memilih pemain-pemain yang tepat bagi Timnas Indonesia. Salah satunya, sambung eks Pelatih Arema tersebut, adalah memilih pemain dengan mental pantang menyerah dan pekerja keras.
"Yang dibutuhkan Timnas Indonesia saat ini adalah orang-orang yang tak mau menyerah dan pantang kalah," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Baru Timnas Indonesia Diumumkan Sekitar Awal Desember 2019
Tim Nasional 12 November 2019, 23:34 -
Malaysia vs Indonesia, Timnas Pantang Malu Lagi
Tim Nasional 12 November 2019, 10:03 -
Ajakan Boikot Timnas Indonesia, Ini Penjelasan Bos Persis Solo
Tim Nasional 10 November 2019, 10:03 -
Timnas Indonesia Panggil 23 Pemain untuk Hadapi Malaysia
Tim Nasional 9 November 2019, 17:29
LATEST UPDATE
-
Sudah Ketok Palu! Victor Osimhen Jadi Buruan Utama MU di Musim Panas 2025
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:56 -
Xavi Simons ke MU? Kok Kayaknya Sulit Ya!
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:35 -
Timnas Indonesia Menang, Mudik Tenang
Tim Nasional 25 Maret 2025, 19:22 -
Usai Joao Felix, AC Milan Kepincut Pemain Chelsea Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:20 -
Bukan Guimaraes, Barcelona akan Coba Angkut Gelandang Newcastle Ini
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 19:12 -
Tepis Isu Bakal Cabut, Federico Chiesa Dipastikan Bakal Tetap di Liverpool
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:50 -
Kondisi Kian Membaik, Comenback Luke Shaw di MU Sudah di Depan Mata
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10