Timnas Indonesia Pakai SUGBK untuk Hadapi Malaysia di Kualifikasi Piala Dunia
Dimas Ardi Prasetya | 18 Juli 2019 14:58
Bola.net - PSSI telah menentukan stadion yang akan menjadi kandang Timnas Indonesia di babak Kualifikasi Piala Dunia 2022. Adalah Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta yang dipilih sebagai homebase skuat Merah Putih.
Sebagaimana diketahui, drawing pembagian grup babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia telah menempatkan Timnas Indonesia di pot G bersama Uni Emirat Arab (UEA), Vietnam, Thailand dan Malaysia. Di laga perdana, pasukan Simon McMenemy akan menjamu Malaysia pada 5 September 2019.
"Kami rencananya akan menggunakan SUGBK. Kami bisa saja menggunakan stadion lain selain Stadion GBK," ujar Direktur Media dan Promosi Digital PSSI, Gatot Widakdo, Kamis (18/7).
"Akan tetapi kami ingin siapkan stadion terbaik dengan tuah yang bagus untuk Timnas Indonesia dan bagi kami SUGBK rumah yang bagus untuk timnas Indonesia," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Dapat Lolos
PSSI pun berharap Timnas Indonesia bisa lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar. Oleh sebab itu, persiapan akan dilakukan secara matang.
"Kami memang maunya Timnas Indonesia bisa masuk ke Qatar. Cuma kami realitis dan memilih untuk fokus dari pertandingan ke pertandingan," imbuh Gatot.
Adapun usai bentrok dengan Malaysia, Timnas Indonesia akan menjamu Thailand lima hari berselang. Kemudian setelah itu bakal menjalani laga away ke kandang UEA pada 10 Oktober mendatang.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSSI Sudah Kirimkan Undangan KLB untuk Voters
Bola Indonesia 17 Juli 2019, 22:07 -
Maju Ketua PSSI, Iwan Bule Janjikan Subsidi Rp15 Miliar ke Klub Liga 1
Bola Indonesia 14 Juli 2019, 01:42 -
Timnas Indonesia U-19 Rencanakan 3 Laga Uji Coba di Jawa Timur
Tim Nasional 13 Juli 2019, 19:14
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02 -
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39