Timnas Indonesia Agendakan Uji Coba Lawan Filipina di Solo
Editor Bolanet | 23 Juli 2013 22:31
Hal ini merujuk pada surat penunjukan kepada panitia pelaksana (Panpel) Persis Solo, nomor 1586/AGB/200/VII-2013 yang dikirim oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Djoko Driyono.
Hal ini, sekaligus menjawab teka-teki adanya informasi, bahwa pertandingan persahabatan kedua timnas itu, digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, kata Panpel Persis Solo, Paulus Haryoto seperti dilansir Antara.
Ditambahkan olehnya, pihaknya telah menghubungi asisten pelatih timnas, Yeyen Tumena untuk memastikan jadwal pertandingan tersebut. Menurut rencana, timnas akan tiba di Solo sekitar lima hari sebelum pertandingan.
Timnas Indonesia direncanakan tiba Kota Solo, lima hari menjelang pertandingan. Namun, M. Roby dan kawan kawan kepastiannya ke Solo setelah pertandingan melawan klub asal Inggris, Chelsea, usai Lebaran, katanya.
Pada pertandingan tersebut,panpel bakal mencetak 24 ribu lembar tiket untuk menampung animo besar pendukung Timnas Garuda melawan Filipina itu.
Harga tiket masuk untuk menyaksikan pertandingan kedua timnas tersebut Rp20 ribu untuk belakang gawang, Rp30 ribu di tribun timur, dan VIP antara Rp50 ribu hingga Rp100 ribu per lembar. (ant/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebanggaan Bayu Gatra Masuk Skuad Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Juli 2013, 23:24 -
Chelsea Tanpa De Bruyne Saat Kunjungi Indonesia
Tim Nasional 22 Juli 2013, 20:40 -
Mourinho Incar Kemenangan di Jakarta
Tim Nasional 22 Juli 2013, 20:28 -
'PSSI Seharusnya Turunkan Tim Senior Lawan Chelsea'
Tim Nasional 22 Juli 2013, 20:05 -
Rahmad Darmawan Tak Sabar Adu Taktik Lawan Mourinho
Tim Nasional 22 Juli 2013, 19:36
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39