Tiba di Jakarta, Timor Leste Jalani Karantina Sebelum Terbang ke Bali Hadapi Timnas Indonesia

Serafin Unus Pasi | 20 Januari 2022 19:51
Tiba di Jakarta, Timor Leste Jalani Karantina Sebelum Terbang ke Bali Hadapi Timnas Indonesia
Starting XI Timnas Timor Leste ketika menghadapi Filipina di penyisihan grup A Piala AFF 2020. (c) AFF Suzuki Cup

Bola.net - Skuad Timor Leste sudah berada di Jakarta. Kehadiran mereka di Tanah Air untuk melakoni laga uji coba FIFA Matchday melawan Timnas Indonesia.

Laga uji coba tersebut akan digelar dua kali di Bali. Partai pertama bakal dihelat pada 27 Januari 2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, dan pertandingan keduanya tiga hari berselang di venue yang sama.

Advertisement

Namun meski sudah berada di Indonesia, skuad Timor Leste belum bisa langsung terbang ke Bali. Sebab, mereka harus menjalani karantina terlebih dahulu selama beberapa hari di Ibu Kota.

"Saat ini Timor Leste sudah tiba di Jakarta, dan melakukan karantina bubble selama empat hari," ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, dalam keterangan resmi PSSI yang diterima Bola.net, Kamis (20/1).

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Berangkat ke Bali 24 Januari 2022

Skuad Timor Leste dijadwalkan bertolak ke Pulau Dewata tiga hari sebelum uji coba pertama digelar. Selama di Bali, bakal diterapkan protokol kesehatan (prokes) yang ketat.

"Timor Leste akan terbang ke Bali pada 24 Januari," tuturnya.

"Selama pertandingan di Bali, mereka tetap menerapkan bubble to bubble dan prokes yang ketat," imbuh Yunus Nusi.

2 dari 2 halaman

Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia Vs Timor Leste

1. Timnas Indonesia Vs Timor Leste
Kamis, 27 Januari 2022
di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali

2. Timnas Indonesia Vs Timor Leste
Minggu, 30 Januari 2021
di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali

(Bola.net/Fitri Apriani)