Sosok Sven-Goran Eriksson di Mata Pelatih Timnas Indonesia
Serafin Unus Pasi | 5 November 2018 18:09
Bola.net - - Pelatih Tim Nasional Indonesia, Bima Sakti Tukiman angkat bicara mengenai penunjukan Sven-Goran Eriksson sebagai pelatih baru Timnas Filipina. Bima menyebut mantan pelatih Timnas Inggris merupakan pelatih yang hebat dalam meracik taktik.
Sekitar 25 tahun yang lalu, Bima Sakti, Kurniawan Dwi Yulianto, dan Kurnia Sandy, pernah berguru ke Sampdoria di Italia. Ketiganya berguru dan menimba pengalaman di Liga Primavera, kompetisi para pemain junior.
Kebetulan, pelatih kepala Sampdoria saat itu adalah Sven-Goran Eriksson. Dua puluh lima tahun kemudian, Bima cs. kini sejajar dengan Eriksson.
Bima akan beradu ilmu dengan Eriksson yang kini menangani Filipina. Keduanya bakal adu cerdik dalam memperebutkan dua tempat babak Grup B Piala AFF 2018.
Bima mengenal sosok Eriksson sebagai pribadi yang berwibawa. Pelatih asal Swedia itu juga dinilai jenius menerapkan taktik.
"Sangat kharismatik orangnya, tegas, kalau lihat cara mereka bermain seperti Sampdoria dulu waktu zaman kami bermain, dari 1993 - 1995, mereka sangat rapih organisasinya," ujar Bima.
"Kalau bisa dikatakan, sistem zaman dulu, kami tahu mereka sangat kompak waktu bertahan. Semua harus kami waspadai waktu lawan Filipina," katanya menambahkan.
Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Filipina pada partai keempat atau pamungkas Grup B. Pertandingan itu bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada 25 November mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menu Makanan Jadi Perhatian Khusus Timnas Indonesia Selama TC Piala AFF 2018
Bolatainment 4 November 2018, 16:33 -
Indahnya Hotel Tempat Timnas Indonesia Bermukim Selama TC di Cikarang
Bolatainment 4 November 2018, 16:21 -
Sopir Bus Timnas Indonesia Rasakan Pengalaman Berbeda Selama TC Cikarang
Bola Indonesia 4 November 2018, 16:07 -
Video: Danurwindo Pingsan di Sesi Latihan Timnas Indonesia
Open Play 3 November 2018, 16:28 -
Timnas Indonesia Coret Saddil Ramdani karena Indisipliner
Tim Nasional 3 November 2018, 14:30
LATEST UPDATE
-
Harry Kane Kejar Rekor 100 Gol untuk Timnas Inggris, Bisa Kah?!
Piala Dunia 24 Maret 2025, 13:15 -
Demi Jadi Juara Dunia MotoGP, Jorge Martin Ngaku Korbankan Impian Kuliah
Otomotif 24 Maret 2025, 12:59 -
Bintang Muda yang Bersinar di Serie A 2024/2025
Liga Italia 24 Maret 2025, 12:54 -
Kegagalan Proyek Thiago Motta di Juventus dalam Waktu Kurang dari 300 Hari
Liga Italia 24 Maret 2025, 12:45 -
Hattrick Kegagalan Virgil van Dijk dalam 2 Pekan!
Liga Inggris 24 Maret 2025, 12:45 -
Darwin Nunez Jadi Pemain Pertama yang Tinggalkan Liverpool Musim Panas Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 12:45
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23