Shin Tae-yong Panggil 24 Pemain ke Timnas Indonesia, 27 Nama untuk Timnas Indonesia U-23
Gia Yuda Pradana | 28 Agustus 2023 15:35
Bola.net - Ketua Badan Tim Nasional (BTN) PSSI, Sumardji, membocorkan jumlah pemain Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-23 yang akan dipanggil Shin Tae-yong untuk bulan depan.
Sumardji membeberkan, Shin Tae-yong bakal memanggil 24 pemain ke Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday September 2023, dan 27 personel ke Timnas Indonesia U-23 buat Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
"Jelang Kualifikasi Piala Asia U-23, 27 pemain akan membela Timnas Indonesia U-23. Kami panggil semuanya pemain yang ada. Momentum ini kami pergunakan karena kami ingin lolos dari Kualifikasi Piala Asia U-23 di Solo," ujar Sumardji.
"Yang Timnas Indonesia, akan kami panggil 24 pemain, dan 24 pemain itu adalah pemain-pemain yang usianya sudah 23 tahun ke atas," katanya menambahkan.
Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-23 bakal mengawali pemusatan latihan (TC) dengan berbarengan. Kedua tim sama-sama akan tancap gas pada 4 September 2023.
Jadwal FIFA Matchday dan Kualifikasi Piala Asia U-23
Di FIFA Matchday edisi bulan depan, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Turkmenistan. Duel tersebut bakal digelar pada 8 September 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur.
Sementara itu, Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung pada 6-12 September 2023. Timnas Indonesia U-23 yang menjadi tuan rumah tergabung di Grup K bersama Chinese Taipei dan Turkmenistan.
Partai melawan Chinese Taipei akan dihelat pada 9 September 2023, sedangkan pertandingan kontra Turkmenistan digelar tiga hari berselang.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Mengapa Timnas Indonesia Tak Kunjung Umumkan Daftar Pemain yang Dipanggil untuk FIFA Matchday Septem
- Shin Tae-yong Panggil 24 Pemain ke Timnas Indonesia: 4 dari Persib Bandung, 3 dari Borneo FC?
- Shin Tae-yong Panggil 'Hulk' ke Timnas Indonesia, Bek Tangguh PSIS Semarang
- Tuntutan untuk Skuad Timnas Indonesia U-23 Jelang Kualifikasi Piala Asia U-23 2024: Bekerja Keraslah
- Puasa Juara Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia Resmi Diperpanjang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kerusuhan Suporter Terjadi Lagi, PSSI Dinilai hanya Sibuk Pencitraan
Bola Indonesia 23 Agustus 2023, 09:55
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39