PSSI: Tiket Jepang U-19 Vs Timnas Indonesia U-19 Tersisa Sekitar 10 Ribu
Gia Yuda Pradana | 27 Oktober 2018 15:33
Bola.net - - Tiket pertandingan antara Timnas Jepang U-19 kontra Timnas Indonesia U-19 hampir habis. Kini, sisanya hanya mencapai 10.000 lembar.
PSSI melepas 70.505 untuk pertandingan babak delapan besar Piala Asia U-19 yang bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (28/10/2018) tersebut. Tiket yang tersisa dapat dibeli via website PSSI.
"Kami hanya buka tiket dari awal hanya online. Lawan Taiwan U-19 dan Qatar U-19 (di penyisihan grup), 80 persen tiket dibeli lewat online. Sisanya offline. Kecil sekali," ujar Deputi Bisnis Sekjen PSSI, Marsal Masita di Senayan, Jakarta, Sabtu (27/10).
Khusus pertandingan kali ini, PSSI menjual tiket berdasarkan nomor tempat duduk. Di Asian Games 2018 lalu yang digelar di Indonesia pun, terobosan ini belum terjadi.
"Nah di SUGBK pada Asian Games 2018 pun kan tidak bisa milih nomor. Nah ini bisa memilih nomornya," kata Marsal.
"Sejauh ini tinggal 10.000 tiket yang tersisa. Sore nanti kalau habis, kami akan umumkan di media sosial. Kami tidak akan jual tiket lebih dari 65.000 lembar," imbuhnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga 1 Dapat Jatah 3 Klub di Kompetisi Asia Tahun Depan, Tapi...
Bola Indonesia 24 Oktober 2018, 17:18 -
Dua Negara Keracunan Makanan, Begini Penjelasan PSSI
Tim Nasional 24 Oktober 2018, 14:55 -
10 Klub Liga 1 Kantongi Lisensi Klub Profesional AFC
Bola Indonesia 23 Oktober 2018, 20:29 -
Salah Putar Lagu Kebangsaan Korea Selatan, PSSI: Ini Murni Kesalahan Teknis
Tim Nasional 23 Oktober 2018, 18:52 -
PSSI Akui Sering Telat Bayar Gaji Luis Milla
Tim Nasional 23 Oktober 2018, 16:16
LATEST UPDATE
-
Elang Andes Siap Menerkam: Superioritas Peru atas Bolivia
Amerika Latin 20 Maret 2025, 14:09 -
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 20 Maret 2025, 14:09 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia dari HP Kamu!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 14:00 -
Profil Biodata Dean James: Benteng Baru di Sisi Kiri Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:54 -
Brasil Goyah, Kolombia Bisa Menggoreskan Luka
Amerika Latin 20 Maret 2025, 13:49 -
Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 13:45 -
Profil dan Biodata Joey Pelupessy: Jantung Baru Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:28
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40