Piala AFF U-16: Timnas Malaysia Punya Cara Redam Bagus Kahfi
Ari Prayoga | 9 Agustus 2018 04:47
- Pelatih Timnas Malaysia U-16, Raja Azlan Shah sudah menyiapkan beberapa strategi untuk meladeni permainan Indonesia pada babak semifinal Piala AFF U-16 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis . Salah satu strategi itu adalah meredam Amirudin Bagus Kahfi.
Amirudin Bagus Kahfi adalah penyerang andalan timnas Indonesia yang menjadi pemegang top skor sementara Piala AFF U-19. Ia sudah mencetak 11 gol dari lima pertandingan dengan empat brace dan satu kali hattrick lawan Kamboja.
Menurut Raja Azlan, dirinya sudah mengantongi kekuatan Indonesia setelah kedua tim melakoni partai uji coba di Kuala Lumpur pada Bulan Juli lalu. Sehingga ia sudah mempunyai gambaran bagaimana meredam permainan Indonesia.
”Kita sudah lihat Indonesia main di Malaysia, dan kita tahu kekuatan mereka, dan mereka juga tahu kekuatan kita, mereka pun tahu kelemahan kita, kita juga tahu kelemahan mereka,” ungkap Raja Azlan Shah.
”Jadi, kita akan bersaing, kita sudah punya rencana menghadapi Indonesia. Kita tahu mereka punya kemampuan menyerang yang bagus, mereka punya lini serang yang bagus,” sambung mantan pelatih Perak FA ini.
Tetapi Raja Azlan menegaskan bahwa Malaysia tidak akan bermain bertahan sekalipun Indonesia punya lini serang yang istimewa. Mereka akan bermain sesuai strategi yang sudah mereka rencanakan untuk pertandingan semifinal.
”Jika kamu bertahan, kamu harus bertahan dengan komplit, jika kamu menyerang kamu harus menyerang dengan komplit , Tapi tidak ada istilah kita main bertahan, kita akan teruskan apa yang kita rancang, tergantung situasi pertahanan,” tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pesan untuk Suporter Jelang Semifinal Piala AFF U-16
Bola Indonesia 8 Agustus 2018, 18:31 -
Antisipasi Adu Penalti, Timnas U-16 Siapkan Algojo
Tim Nasional 8 Agustus 2018, 18:03 -
Jadwal Semifinal Piala AFF U-16, Indonesia vs Malaysia
Tim Nasional 8 Agustus 2018, 12:46 -
Penggawa Timnas U-16 Harus Bisa Kontrol Emosi
Tim Nasional 8 Agustus 2018, 06:41 -
Jumpa Malaysia, Waktunya Timnas U-16 Ukir Sejarah
Tim Nasional 8 Agustus 2018, 05:50
LATEST UPDATE
-
Kecewanya Raspadori: Sayang, Tiga Gol Tak Cukup Bawa Italia ke Semifinal
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:25 -
Kunci Kalahkan Bahrain: Pemain-pemain yang Wajib Dimatikan Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:24 -
Kejutan Transfer! Harry Kane Bisa Balik ke Premier League dan Gabung Liverpool
Bundesliga 24 Maret 2025, 10:15 -
Inilah Bocoran Materi Latihan Bahrain jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:08 -
Saran Owen: Liverpool Harus Ubah Aturan Kontrak demi Pertahankan Salah
Liga Inggris 24 Maret 2025, 10:02 -
Kekecewaan Di Lorenzo: Italia Baru Bereaksi Saat Sudah Terlambat
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:00 -
Jerman vs Italia: Azzurri Salah Pilih Starting XI dan Ada Pemain yang Takut
Piala Eropa 24 Maret 2025, 09:51 -
Luka Modric Belum Tahu Nasibnya di Real Madrid Musim Depan
Liga Spanyol 24 Maret 2025, 09:45 -
Katak di Sesi Latihan Timnas Bahrain
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:41 -
Menata Kandang, Menata Asa: SUGBK Bersiap untuk Laga Krusial
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39