Pelatih Timor Leste: Kami Seharusnya Bisa Mencetak 3 Gol ke Gawang Timnas Indonesia U-20
Ari Prayoga | 15 September 2022 00:43
Bola.net - Timor Leste U-20 babak belur saat menghadapi Timnas Indonesia U-20 pada laga perdana Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Rabu (14/9/2022) malam WIB. Tim asuhan Gopalkrishnan A S Ramasamy itu dibantai empat gol tanpa balas.
Tiga dari empat gol kemenangan Timnas Indonesia U-20 diborong oleh Hokky Caraka. Sementara satu gol lagi tercipta via Rabbani Tasnim Siddiq.
Dari pertandingan ini, Gopalkrishnan melihat anak asuhnya belum bisa memanfaatkan peluang dengan baik. Alhasil, Timor Leste tak dapat hasil maksimal.
"Kami tidak mampu memecahkan masalah dalam pertandingan. Kami sebenarnya bisa menciptakan beberapa peluang pada babak pertama. Namun, kami tidak mampu mencetak gol hingga akhirnya harus menelan kekalahan," ujar Gopalkrishnan usai laga.
"Pertandingan harus tentang bagaimana menciptakan peluang, kemudian mencetak gol untuk mendapatkan hasil," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Seharusnya Bisa Cetak Gol
Menurut Gopalkrishnan, timnya seharusnya tidak kalah dengan skor telak. Sebab, pasukannya punya kesempatan untuk membobol gawang Timnas Indonesia U-20 yang dijaga Cahya Supriadi lewat serangan balik.
"Kalau kita lihat pada pertandingan tadi, kami seharusnya mampu mencetak gol melalui serangan balik. Skor bisa saja menjadi 2-4 atau 3-4, namun kami tidak mampu mencetak gol," tuturnya.
Kekalahan telak ini membuat Timor Leste kini bertengger di dasar klasemen sementara Grup F. Pada laga selanjutnya, mereka akan menghadapi Vietnam, di GBT, Jumat (16/9).
"Untuk pertandingan selanjutkan, kami harus memikirkan pemulihan. Kemudian kami akan memikirkan Vietnam dan berharap bisa melakukan sesuatu," imbuh Gopalkrishnan.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia U-20 Dapat Servis Istimewa di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
Tim Nasional 14 September 2022, 06:39 -
11 Pemain di Skuad Piala AFF U-19 2022 yang Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia U-20
Tim Nasional 13 September 2022, 08:56 -
3 Motor Permainan Timnas Indonesia U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
Tim Nasional 10 September 2022, 04:55
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39