Panpel Timnas Versus Islandia Berlakukan Pengamanan Ketat di SUGBK
Dimas Ardi Prasetya | 14 Januari 2018 16:30
Bola.net - - Pertandingan antara tim nasional (timnas) Indonesia melawan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (14/1/2018), diharapkan berjalan lancar. Oleh sebab itu, pihak Panitia Pelaksana Pertandingan memberlakukan pengamanan dan pemeriksaan ketat di seputar stadion.
Pertandingan uji coba antara pasukan Merah Putih versus Islandia rencananya akan digelar mulai pukul 19.00 WIB. Namun, pihak panpel sudah mempersilahkan para pemegang tiket untuk masuk ke ring road SUGBK sejak pukul 14.00.
Akan tetapi, para penonton masih harus menunggu dahulu di luar. Sebab, panpel baru membuka pintu gerbang masuk mulai pukul 16.00 WIB.
Namun sebelum masuk area ring road, para suporter harus menjalani pemeriksaan ketat dari pihak keamanan. Di pintu masuk, mereka digeledah untuk mencari apakah ada benda terlarang atau tidak, seperti pemantik api, petasan, botol atau minuman keras.
Pemeriksaan ketat tak berhenti di titik tersebut. Sebelum masuk stadion, pihak keamanan sekali lagi akan memeriksa para suporter demi memastikan mereka steril dari benda-benda haram.
Dari pantauan , para suporter ini tetap begitu antusias mengantri masuk stadion, meski diguyur hujan lebat. Sementara itu, titik antri paling ramai untuk masuk stadion ada di area Plasa Timur, di mana pintu masuknya berada di samping JHCC Jalan Gatot Subroto dan di sebelah Hotel Sultan di Jalan Jenderal Sudirman.
Penjagaan dan pemeriksaan ketat ini memang harus dilakukan karena pertandingan nanti akan disaksikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Selain itu, PSSI juga dituntut untuk bisa menjaga SUGBK tetap terawat setelah menjalani proses renovasi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luis Milla Siapkan Strategi Khusus Hadapi Islandia
Tim Nasional 13 Januari 2018, 22:48 -
Seluruh Stadion di Islandia Disatukan Masih Kalah Megah dari Stadion GBK
Tim Nasional 13 Januari 2018, 22:00 -
Waspada, Pelatih Islandia Nilai Pelatih Indonesia Bisa Buat Kejutan
Tim Nasional 13 Januari 2018, 21:30 -
Sebut Stadion GBK Kelas Dunia, Luis Milla Tak Mau Indonesia Kalah dari Islandia
Tim Nasional 13 Januari 2018, 19:26 -
Timnas Indonesia Senior Target Kemenangan atas Islandia
Tim Nasional 13 Januari 2018, 15:24
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39