Nasionalis, Sandy Walsh Akan Lihat Pertandingan Indonesia vs Islandia
Haris Suhud | 8 Januari 2018 12:22
Bola.net - - Pemain Zulte Waregem, Sandy Walsh, menyatakan bahwa dirinya akan melihat pertandingan antara Indonesia vs Islandia yang akan berlangsung dalam waktu dekat. Ini membuktikan bahwa dirinya memang memiliki jiwa nasionalisme yang membara.
Pemain 22 tahun tersebut memang belum mendapatkan status sebagai Warga Negara Indonesia (WNI). Namun ia telah menunjukkan hasrat ingin segera menjadi bagian dari Timnas Indonesia.
Pemain yang pernah memperkuat Timnas Belanda U-15 dan U-20 tersebut punya darah keturunan Indonesia dari pihak ibu. Wajar jika ia memiliki kedekatan khusus dengan Indonesia.
Sebelumnya, Sandy sering menunjukkan bahwa ia cinta dengan Timnas Indonesia. Kali ini, ia menyatakan tak akan melewatkan ketika Timnas Indonesia akan bermain menghadapi kontestan Piala Dunia 2018, Islandia.
Ya, saya akan menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia secara online, ucapnya seperti dikutip CNN Indonesia.
Sandy sendiri baru saja menjalani masa liburan di Singapura. Saat ini ia diketahui sedang berada di Spanyol untuk menjalani pemusatan latihan bersama Waregem.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jajal Islandia, Luis Milla Panggil Dua Pemain Persib
Bola Indonesia 6 Januari 2018, 23:05 -
Persija Berat Hati Lepas Bepe dan Ramdani ke Timnas
Bola Indonesia 6 Januari 2018, 20:11 -
Aura Kasih hingga Bunga, Inilah Wanita Seksi yang Pernah Disikat Syamsir Alam
Bolatainment 6 Januari 2018, 11:50 -
Ini Alasan Ferdinand Sinaga Tinggalkan Indonesia untuk Gabung Kelantan FA
Bola Indonesia 6 Januari 2018, 10:48 -
Pemain Selangor FA Sudah Tak Sabar Sambut Evan Dimas
Bola Indonesia 6 Januari 2018, 09:00
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39