Nasib Timnas Indonesia Bergantung Hasil Laga Yordania vs Kuwait, Bagaimana Sikap Shin Tae-yong?
Ari Prayoga | 13 Juni 2022 11:55
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menegaskan sikapnya terhadap nasib timnya di putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 yang bergantung pada laga Yordania vs Kuwait.
Setelah dikalahkan Yordania 0-1, Timnas Indonesia kini menempati peringkat dua di klasemen sementara Grup A.
Timnas Indonesia membukukan tiga poin dari dua partai, tertinggal tiga angka dari Yordania yang makin nyaman di singgasana.
Timnas Indonesia punya poin yang sama dengan Kuwait, namun unggul head to head karena menang 2-1 pada pertandingan perdana Grup A.
Peringkat Runner-up
Tim berjuluk Skuad Garuda itu juga berada di posisi paling bawah atau keenam dalam pemeringkatan runner-up terbaik Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.
Hanya enam juara grup dari Grup A-F dan lima runner-up terbaik yang berhak untuk lolos dari Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 ke putaran final pada tahun depan.
Dalam partai terakhir Grup A, Timnas Indonesia akan melawan Nepal pada 14 Juni 2022 di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City, sementara Yordania bakal menghadapi Kuwait pada tanggal dan stadion yang sama.
Komentar Shin Tae-yong
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengomentari laga Yordania kontra Kuwait yang dapat memengaruhi posisi timnya di klasemen akhir Grup A.
Jika Kuwait menang atas Yordania dan Timnas Indonesia mengalahkan Nepal, maka tiga tim di Grup A akan memiliki enam poin dan perlu hitung-hitungan regulasi untuk menentukan peringkat ketiganya.
"Terkait laga Yordania kontra Kuwait, tim mana pun yang mempunyai mental kuat, saya yakin tim itu yang akan menang," kata Shin Tae-yong.
"Kami sudah bermain melawan Kuwait dan Yordania. Mereka adalah tim yang sangat bagus," imbuh arsitek asal Korea Selatan tersebut.
Enggan Prediksi
Shin Tae-yong tidak dapat memprediksi pemenang antara Yordania dengan Kuwait dan mengatakan tim yang lebih siap berpeluang untuk meraup tiga poin.
Timnas Indonesia menang 2-1 atas Kuwait dalam laga pertama Grup A Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023, namun kalah 0-1 dari Yordania pada matchday kedua.
"Yang akan memenangkan partai itu tergantung dengan seberapa siap para pemain ketika bertanding dan siapa yang lebih berhasrat menang," jelas Shin Tae-yong.
Hasil dan Jadwal Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023
8 Juni 2022
Kuwait 1-2 Timnas Indonesia
Kick-off 23.15 WIB
Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City
Live Indosiar dan Vidio
12 Juni 2022
Timnas Indonesia 0-1 Yordania
Kick-off 02.15 WIB
Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City
Live Indosiar dan Vidio
15 Juni 2022
Timnas Indonesia Vs Nepal
Kick-off 02.15 WIB
Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City
Live Indosiar dan Vidio
23 Pemain Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023
Kiper: Nadeo Argawinata, Muhammad Adisatryo, Syahrul Trisna
Bek: Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Elkan Baggott, Koko Ari, Edo Febriansah, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan, Fachruddin Aryanto
Gelandang: Stefano Lilipaly, Terens Puhiri, Witan Sulaeman, Marselino Ferdinan, Marc Klok, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Syahrian Abimanyu, Saddil Ramdani
Penyerang: Dimas Drajad, Muhammad Rafli, Irfan Jaya
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adiyaksa, Wiwig Prayugi) 13 Juni 2022
Jangan Lewatkan!
- Wajib Menang Lawan Nepal, Timnas Indonesia Disarankan Mainkan Stefano Lilipaly di Lini Depan
- 5 Pelajaran dari Kekalahan Timnas Indonesia Lawan Yordania: Peluang Lolos Masih Terbuka Lebar!
- Jersey Pemain Yordania Robek Lawan Timnas Indonesia, Warganet: Bahannya dari Kaos Partai!
- Timnas Indonesia Dibekuk Yordania, Siapa Tokoh Utama di Balik Kekalahan Hebat Ini? Jawabannya Jelas!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Shin Tae-yong Masih Berambisi Bawa Timnas Indonesia ke Piala Asia 2023
Tim Nasional 12 Juni 2022, 17:03 -
Shin Tae-yong: Terima Kasih, Kalian Telah Bekerja Keras Sampai Akhir
Tim Nasional 12 Juni 2022, 10:16 -
Timnas Indonesia Takluk dari Yordania, Apa Kata Iwan Bule?
Tim Nasional 12 Juni 2022, 09:55
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39