Nadeo Argawinata Diminta Jadi Kiper Timnas Indonesia Senior, Sepakat?
Aga Deta | 27 November 2019 15:58
Bola.net - Nadeo Argawinata saat ini merupakan kiper utama Timnas Indonesia U-22. Ia tampil gemilang saat Garuda Muda mengalahkan Thailand dengan skor 2-0 pada laga perdana sepak bola Grup B SEA Games 2019, di Rizal Memorial Stadium, Selasa (26/11/2019).
Dua gol Garuda Muda masing-masing dicetak Egy Maulana Vikri pada menit keempat dan Osvaldo Hay pada menit ke-78.
Kemenangan atas Thailand tersebut membuat para pemain mendapat banyak pujian. Terutama dua pencetak gol, Egy Maulana Vikiri dan Osvaldo Hay.
Tak hanya dua pemain tersebut, penampilan penjaga gawang, Nadeo Argawinata juga menjadi perhatian. Selain parasnya yang mirip kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga, penampilan Nadeo di bawah mistar juga sangat apik.
Beberapa kali ia melakukan penyelamatan krusial. Saat Thailand mengancam pada menit ke-17, Nadeo dengan sigap menepis tendangan Suphanat Muenta.
Ancaman serius juga datang ada menit ke-69, lagi-lagi sepakan keras Srayut Sompim masih dapat diamankan Nadeo.
Performa apik tersebut membuat warganet menginginkan kiper Borneo FC tersebut mengisi plot penjaga gawang Timnas Indonesia senior. Seperti diketahui, gawang Indonesia jadi bulan-bulanan tim lawan pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Dari lima pertandingan, Timnas Indonesia sudah kebobolan 16 gol dan hanya memasukkan tiga gol. Tak hanya itu, Indonesia juga terbenam di dasar klasemen dengan tanpa poin.
Kondisi tersebut yang menjadi satu di antara alasan warganet ingin Nadeo menjadi kiper Timnas Indonesia senior. Berikut kumpulan harapan netizen setelah Nadeo Argawinata tampil ciamik bersama Timnas Indonesia U-22 seperti dilansir Bola.com.
2. Lebih Bagus daripada Kiper Timnas Senior
3. Kalau Bisa Konsisten Bisa Jadi Andalan Kiper Timnas Senior
4. Netizen Thailand Juga Puji Nadeo
"Nadeo Kepa Argawinata jauh lebih baik daripada penjaga gawang di tim senior (maaf tidak ingat namanya)."
5. Lebih Senang Lihat Nadeo Argawinata Ketimbang Kiper Timnas Indonesia Senior
6. Nadeo 'Kepa' Argawinata Memiliki Masa Depan Cerah di Timnas
"Kepa ini memiliki masa depan yang cerah di tim nasional!
7. Nadeo Sangat Layak Masuk Timnas Indonesia Senior
Disadur dari: Bola.com/Penulis Faozan Tri Nugroho/Editor Yus Mei Sawitri
Published: 27 November 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fakta-fakta Menarik yang Hiasi Laga Timnas Indonesia U-22 vs Thailand
Tim Nasional 26 November 2019, 23:31 -
Menpora Zainudin Amali Sambut Positif Kemenangan Timnas Indonesia U-22 atas Thailand
Tim Nasional 26 November 2019, 23:00 -
Kalahkan Thailand, Modal Berharga Timnas Indonesia Awali SEA Games 2019
Tim Nasional 26 November 2019, 20:15 -
Jebol Gawang Thailand, Egy Maulana Vikri Rajin Bikin Gol buat Timnas Indonesia U-22
Tim Nasional 26 November 2019, 20:15 -
Komentar Kocak Warganet Setelah Maria Ozawa Dukung Timnas Indonesia U-22
Tim Nasional 26 November 2019, 19:55
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39