Mustaqim: Seleksi Timnas U-23 Fair dan Objektif

Editor Bolanet | 8 Desember 2014 12:26
Mustaqim: Seleksi Timnas U-23 Fair dan Objektif
Mustaqim (c) ist
- menegaskan bahwa proses seleksi Timnas Indonesia U-23 dilakukan secara objektif. Asisten pelatih tim Garuda Muda ini memastikan seluruh proses seleksi dilakukan secara fair oleh tim pelatih.

Tidak ada yang namanya titipan atau anak emas dalam seleksi ini. Tidak ada juga namanya pilih kasih, ujar Mustaqim pada .

Semua kita beri kesempatan yang sama. Kita ingin lihat dan dapatkan pemain-pemain terbaik, sambungnya.

Sebelumnya, pemusatan latihan tahap pertama dan seleksi Timnas U-23 telah berakhir, Sabtu (06/12) lalu. Dari 55 pemain yang mengikuti seleksi didapat 25-30 orang pemain yang akan dipanggil pada pemusatan latihan tahap kedua, yang dijadwalkan berlangsung medio Desember ini.

Sementara itu, Mustaqim menjelaskan bahwa nama-nama pemain yang lolos seleksi ini tak akan diumumkan secara terbuka. Namun, pemain-pemain tersebut akan dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan dan seleksi tahap kedua.

Meski tak diumumkan terbuka saat ini, saya pastikan semuanya fair dan objektif, tandasnya. [initial]

 (den/pra)