Motivasi Berlipat Timnas U-16 Hadapi Vietnam
Ari Prayoga | 2 Agustus 2018 02:20
Bola.net - - Timnas Indonesia U-16 memiliki motivasi berlipat untuk menghadapi Vietnam pada matchday ketiga Grup A Piala AFF U-16 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Kamis (2/8) besok. Mengingat The Golden Star –julukan Vietnam- adalah juara bertahan Piala AFF U-15 2017 di Thailand.
Menurut Pelatih Timnas U-16, Fakhri Husaini, dirinya sedikit banyak sudah tahu kekuatan Vietnam karena pernah saling berjumpa pada turnamen sebelumnya. Salah satunya pada Tien Phong Plastic Cup 2017 dan Jenesys Cup 2018 di Jepang.
”Tentu akan menjadi pertandingan yang ketat, tapi yang pasti Vietnam sebagai juara bertahan tentu mereka ingin menampilkan yang terbaik,” ungkap Fakhri Husaini.
”Dan kami tentu punya target, punya motivasi yang kuat untuk mengalahkan juara bertahan,” tegas pelatih asal Aceh ini menambahkan.
Soal tipikal permainan Vietnam yang nyaris sama dengan Myanmar dengan permainan menyerangnya, tentu menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi Indonesia. Apalagi ini merupakan pemanasan bagi kedua tim sebelum bersua di Piala Asia.
”Kami akan bermain dengan cara kami, hanya saja kami akan cepat beradaptasi dengan apa yang dilakukan oleh Vietnam. Tapi saya yakin yang akan tampil besok sama dengan Vietnam di Tien Phong dan Jenesys,” papar Fakhri.
Namun mantan pelatih tim PON Kalimantan Timur ini menegaskan bahwa akan tetap memberlakukan rotasi sebagaimana pertandingan sebelumnya melawan Myanmar. Tetapi rotasi tersebut masih dalam kategori yang wajar.
”Rotasi pasti ada, satu dua pemain akan saya coba rotasi, kemudian saya memperhatikan bukan cuma aspek kebugaran tapi juga aspek cedera,” pungkas Fakhri.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSSI Anggap Wajar Suporter Timnas Cemooh Malaysia
Bola Indonesia 1 Agustus 2018, 19:08 -
Inilah Daftar Top Skor Piala AFF U-16
Tim Nasional 1 Agustus 2018, 12:33 -
Piala AFF U-16: Jadwal Timnas Indonesia U-16 vs Timnas Vietnam U-16
Tim Nasional 1 Agustus 2018, 12:00 -
Klasemen Piala AFF U-16: Timnas Indonesia U-16 Pertahankan Puncak
Tim Nasional 1 Agustus 2018, 11:38 -
Piala AFF U-16: Pelatih Myanmar Akui Indonesia Bermain Lebih Baik
Tim Nasional 1 Agustus 2018, 05:50
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39