Luis Milla Beri Kesempatan Bagas Pulihkan Diri

Dimas Ardi Prasetya | 8 Agustus 2017 01:05
Luis Milla Beri Kesempatan Bagas Pulihkan Diri
Luis Milla (c) Fitri Apriani

Bola.net - -

Pelatih tim nasional (timnas) U-22 Indonesia, Luis Milla akan memberikan waktu pada Bagas Adi Nugroho untuk bisa memulihkan cederanya. Milla tidak akan terburu-buru mencoretnya karena Bagas termasuk pemain penting di skuat timnas U-22.

Saat ini, Bagas tengah menderita cedera lutut kiri. Cedera itu didapatnya saat timnas U-22 berhadapan dengan Thailand pada kualifikasi Piala Asia U-23 bulan Juli lalu. Kabarnya, pemain Arema FC itu harus beristirahat sebulan akibat cedera tersebut.

Advertisement

Bagas sampai menit terakhir akan kita tunggu dia bisa balik atau tidak karena dia pemain penting, ujar Luis Milla, Senin (7/8/2017).

Bagas Adi Nugroho

Selain Bagas, ada pula pemain lain yang mengalami cedera. Dia adalah Muhammad Hargianto.

Namun, Milla menerangkan bahwa cedera Hargianto tergolong ringan. Oleh sebab itu, dalam waktu dekat pemain Persija Jakarta tersebut akan bisa segera pulih.