Live Streaming RCTI: Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan
Asad Arifin | 25 April 2024 09:47
Bola.net - Link live streaming RCTI untuk menyaksikan laga Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan hari ini, Jumat (26/4/2024) mulai pukul 00.30 dini hari WIB. Live streaming babak 8 Besar Piala Asia U-23 2024 ini bisa disaksikan di Vision+.
Indonesia berada dalam grafik positif. Setelah kalah 0-2 dari Qatar pada laga pertama Grup A, Garuda Muda bangkit. Mereka menang atas Australia dan Yordania. Performa Indonesia terlihat cenderung menanjak.
Korea Selatan menang 1-0 atas Jepang pada laga terakhirnya di Grup B. Korea Selatan melakukan rotasi besar-besaran pada laga itu. Dibanding laga sebelumnya, pelatih Hwang Sun-hong menurunkan 10 pemain yang berbeda di starting XI.
Pertemuan terakhir Indonesia dan Korea Selatan pada level U-23 terakhir terjadi pada 2015 lalu. Saat itu, Korea Selatan menang 3-0. Laga itu tentu tidak bisa jadi acuan karena kekuatan kedua tim sudah berbeda.
Rekor Sempurna Korea Selatan U-23
Laga melawan Korea Selatan dipastikan tidak akan berjalan dengan mudah bagi Indonesia. Sebab, Korea Selatan adalah salah satu unggulan juara di Piala Asia U-23 2024.
Selain itu, pada persaingan di Grup B, Korea Selatan lolos dengan dengan rekor sempurna. Korea Selatan meraih sembilan poin dari tiga laga. Korea Selatan bikin empat gol dan tidak kebobolan!
Salah satu pemain kunci Korea Selatan adalah Lee Young-jun. Penyerang yang kini membela Gimcheon Sangmu itu telah mencetak tiga gol.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming
Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan
Stadion Abdullah bin Khalifa
Jumat, 26 April 2024
00.30 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: Vision+ dan RCTI+
Link streaming: https://www.visionplus.id/webclient/#/live
*Live streaming SPORT di Vision+ bisa didapatkan dengan cara login atau membuat akun lebih dulu.
Jadwal Babak 8 Besar Piala Asia U-23 2024
Babak 8 Besar Piala Asia U-23 akan dimulai setelah semua laga fase grup selesai digelar. Timnas Indonesia sendiri akan bermain pada Kamis, 25 April 2024 yang akan datang.
Berikut adalah jadwal babak 8 Besar Piala Asia U-23 2024:
Kamis, 25 April 2024
- 21.00 WIB: Qatar vs Jepang
Jumat, 26 April 2024
- 00.30 WIB: Korea Selatan vs Timnas Indonesia
- 21.00 WIB: Uzbekistan vs Arab Saudi
Sabtu, 27 April 2024
- 00.30 WIB: Irak vs Vietnam
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live di RCTI, Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan
Tim Nasional 24 April 2024, 15:28
LATEST UPDATE
-
Target Ambisius Erick Thohir: Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 03:58 -
MU dan Man City Dihantam Skandal Pemalsuan Usia Pemain Akademi
Liga Inggris 19 Maret 2025, 23:03 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 19 Maret 2025, 22:45 -
Jamu Timnas Indonesia, Pelatih Australia Waspadai Pemain Natusalisasi Garuda
Tim Nasional 19 Maret 2025, 21:26 -
Anti Imbang! Timnas Indonesia Targetkan Kemenangan di Kandang Australia
Tim Nasional 19 Maret 2025, 21:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56