Lilipaly dan Rizky Pora Terancam Absen Lawan Singapura
Afdholud Dzikry | 24 November 2016 12:33Bola.net - - Tim nasional (timnas) Indonesia terancam tidak tampil dengan kekuatan penuh saat berhadapan dengan Singapura. Pasalnya, dua pemain andalan Merah Putih, Stefano Lilipaly dan Rizky Pora terancam absen karena cedera.
Cedera Stefano Lilipaly dan Rizky Pora didapat saat mereka bermain melawan Filipina di Philippine Sport Stadium, Bocaue, Bolacan, Filipina, Selasa malam. Kondisi itu membuat keduanya harus absen saat sesi latihan di Rizal Memorial Stadium, Filipina, Rabu (23/11) pagi.
Lilipaly sendiri mendapat cedera setelah kakinya tertebas pemain lawan saat hendak membuang bola dari area kotak penalti. Sedangkan cedera Rizky Pora lantaran dia belum sembuh benar usai melakoni pertandingan melawan Thailand beberapa waktu lalu.
Lilipaly dan Rizky Pora tidak bisa berlatih kemarin. Kami lihat apakah besok mereka fit atau tidak. Malam ini jadi penentuan, ujar Riedl saat sesi konferensi pers di Hotel Marco Polo, Ortigas, Quezon City, Filipina, Kamis (24/11).
Laga antara Indonesia kontra Singapura merupakan pertandingan terakhir babak penyisihan grup A Piala AFF 2016. Pertandingan yang memperebutkan tiket ke babak semifinal tersebut bakal dihelat di Rizal Memorial Stadium, Filipina, Jumat (25/11).(fit/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Diminta Tak Pedulikan Sejarah Manis Tahun 1991
Tim Nasional 23 November 2016, 20:19 -
Riedl Sebut Singapura Pakai Taktik Parkir Bus
Tim Nasional 23 November 2016, 20:16 -
Tiga Pilar Timnas Alami Cedera
Tim Nasional 23 November 2016, 20:09 -
Dubes Filipina Puji Antusiasme Warga Indonesia
Bola Indonesia 23 November 2016, 17:08 -
Ulang Tahun, Andik Ingin Kado Kemenangan Lawan Singapura
Tim Nasional 23 November 2016, 17:01
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39