Komentar Doan Van Hau untuk Pemain Timnas Indonesia: Aktor yang Dramatis, Abaikan Saja
Asad Arifin | 10 Januari 2023 14:46
Bola.net - Pemain Timnas Vietnam, Doan Van Hau, tak merisaukan tensi panas antara dirinya dengan pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Doan Van Hao menilai Marc Klok dan kolega adalah seorang aktor dramatis.
Doan Van Hau menjadi sorotan pada dua leg laga semifinal Piala AFF 2022 antara Vietnam dan Indonesia. Pasalnya, pemain dengan nomor punggung 5 itu acap kali melakukan pelanggaran atau aksi yang cukup krusial.
Pada leg pertama, Doan van Hau melakukan tekel kepada Dendy Sulistyawan. Pemain 23 tahun itu melakukan tekel sambil 'terbang'. Menariknya, dia justru jatuh dan kesakitan. Tidak ada kartu untuk Van Hau.
Pada leg kedua, pemain yang sempat membela Heerenveen itu beberapa kali terlibat duel dengan Asnawi Mangkualam dan Klok. Bahkan, Klok menolak bersalaman dengan Doan Van Hau.
Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Pemain Timnas Indonesia Aktor yang Dramatis
Pada laga melawan Timnas Indonesia, Senin (9/1/2023) pada akhirnya Van Hau mendapatkan kartu kuning pertamanya di Piala AFF 2022.
Doan Van Hau melontarkan komentar menarik mengenai pertandingan itu. Bek Hanoi FC ini merasa para pemain Timnas Indonesia jago dalam berakting.
"Pemain Indonesia adalah aktor yang dramatis, abaikan saja. Saya sangat senang dan ingin mendedikasikan kemenangan untuk para penggemar," ujar Doan Van Hau dilansir dari Thethao 247.
Duel Doan Van Hau dan Marc Klok
Dalam pertandingan itu, Doan Van Hau memang terlibat konfrontasi dengan beberapa pemain Timnas Indonesia. Yang paling terlihat adalah konfrontasi antara dirinya dengan Marc Klok dan Asnawi Mangkualam.
Namun, pertarungannya dengan Marc Klok menjadi cukup menarik dibahas. Pada sebuah kesempatan dalam laga itu, Van Hau mencoba menjabat tangan Klok.
Ia tampak ingin meminta maaf. Namun, Klok yang tampak masih marah menampik jabatan tangan dari pemain bernomor punggung lima itu.
Disadur dari Bola.com: Hery Kurniawan/Wiwig Prayugi, 10 Januari 2023
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia Gagal ke Final Piala AFF 2022, Terima Kasih Sudah Berjuang
Tim Nasional 9 Januari 2023, 21:41
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39