Ketum PSSI Minta Pemain Timnas Indonesia U-19 Manfaatkan 5 Laga Uji Coba di Spanyol
Gia Yuda Pradana | 30 Desember 2020 13:47
Bola.net - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, atau yang akrab disapa Iwan Bule, meminta para pemain Timnas Indonesia U-19 untuk tak menyia-nyiakan kesempatan beruji coba di Spanyol. Apalagi, lawan-lawan yang dihadapi semuanya berkualitas.
Total, ada lima laga uji coba yang akan dijalani skuad Garuda Muda di Spanyol. Lawan-lawannya yaitu Gimnastic Tarragona, Lleida Esportiu, Sabadell U-19, Gimnastica Ceuta U-19, dan Arab Saudi U-19.
"Timnas Indonesia U-19 akan melawan sejumlah klub di Spanyol dan tim Arab Saudi. Tentu ini lawan-lawan yang bagus dan kuat bagi Timnas Indonesia U-19," ujar Iwan Bule, disadur dari laman PSSI.
“Kami harap dimanfaatkan dengan baik oleh pemain," katanya menambahkan.
Iwan Bule juga meminta Bagas Kaffa dan kawan-kawan untuk serius berlatih di Spanyol. Dengan begitu, Timnas Indonesia U-19 bisa berbicara banyak di Piala AFC U-19 2020 yang akan berlangsung di Uzbekistan pada Maret 2021.
"Pemain Timnas Indonesia U-19 harus bekerja keras dan terus bersemangat demi torehan positif di Piala AFC U-19," ucap mantan Kapolda DKI Jakarta ini.
Adapun, pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19 di Spanyol akan berlangsung selama satu bulan lebih. Skuad Garuda Muda dijadwalkan kembali ke Tanah Air pada 31 Januari 2021.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Jadwal Lengkap Uji Coba Timnas Indonesia U-19 di Spanyol
3 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Gimnastic Tarragona
Stadion: Gimnastic Tarragona Stadium
Kick Off: 12.00 Waktu Setempat.
5 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Lleida Esportiu U-19
Stadion: Stadium of CE Futbol Salou
Kick Off: 12.00 Waktu Setempat.
11 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Sabadell U-19
Stadion: Stadium of CE Futbol Salou
Kick Off: 18.00 Waktu Setempat.
20 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Gimnastica Ceuta U-19
Stadion: Field CE Futbol Salou
Kick Off: Belum Ditentukan.
27 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Arab Saudi U-19
Stadion: Stadium of CE Futbol Salou
Kick Off: Belum Ditentukan.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Kaleidoskop 2020 Timnas Indonesia U-19 dan Senior: Tahun Hampa Shin Tae-yong
- Timnas Indonesia U-19 Akan Lakoni 5 Laga Uji Coba di Spanyol, Berikut Jadwal Lengkapnya
- Wejangan Bos Borneo FC untuk 4 Pemain yang Ikut TC Timnas Indonesia U-19 di Spanyol
- PSSI Usulkan TC Jangka Panjang untuk Piala Dunia U-20, Menpora Beri Gambaran Pahit
- Menpora Sebut PSSI Usulkan TC Jangka Panjang untuk Piala Dunia U-20 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kaleidoskop 2020 Timnas Indonesia U-19 dan Senior: Tahun Hampa Shin Tae-yong
Tim Nasional 29 Desember 2020, 23:55 -
PSSI Usulkan TC Jangka Panjang untuk Piala Dunia U-20, Menpora Beri Gambaran Pahit
Tim Nasional 28 Desember 2020, 21:08 -
Menpora Sebut PSSI Usulkan TC Jangka Panjang untuk Piala Dunia U-20 2023
Tim Nasional 28 Desember 2020, 19:58 -
PSSI akan Gelar Rapat Exco untuk Tindak Lanjuti Penundaan Piala Dunia U-20 2021
Tim Nasional 28 Desember 2020, 13:27 -
Jaga Mental Pemain, PSSI Lepas Timnas Indonesia U-19 ke Spanyol
Bola Indonesia 26 Desember 2020, 22:45
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02 -
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39