Keren! Marselino Ferdinan Main Lagi, KMSK Deinze Bungkam Tim Asuhan Dirk Kuyt 4-2
Ari Prayoga | 19 Februari 2024 12:27
Bola.net - Marselino Ferdinan turun sebagai pemain pengganti dalam kemenangan 4-2 yang diraih KMSK Deinze atas tim asuhan Dirk Kuyt, Beerschot dalam laga Belgian Challenger Pro League 2023/2024, Minggu (18/2/2024) malam WIB.
Marselino Ferdinan baru bermain di masa injury time untuk KMSK Deinze dengan menggantikan Jellert van Landschoot pada menit ke-90+8 dalam kedudukan 4-2.
Skor tidak berubah hingga pertandingan usai. Empat gol KMSK Deinze dicetak oleh Souleymane Anne pada menit ke-34, Gaetan Hendrickx pada menit ke-42, Jellert van Landschoot pada menit ke-67, dan Emilio Kehrer pada menit ke-90+4.
Bukan Lawan Sembarangan
Beerschot bukan lawan sembarangan. Sebab, statusnya adalah pemuncak klasemen sementara Challenger Pro League dan dilatih oleh legenda Timnas Belanda, Dirk Kuyt.
Perolehan poin penuh ini membuat KMSK Deinze menempel ketat Beerschot di singgasana kasta kedua Liga Belgia. Kedua klub sama-sama membukukan 42 poin dari 22 partai.
Pelan-pelan, Marselino Ferdinan mulai mendapatkan menit bermain di KMSK Deinze. Dalam pekan ke-20 pada 2 Februari 2024, pemain berusia 19 tahun juga dimainkan selama sepuluh menit saat menang 1-0 atas Club NXT.
Mulai Dapat Kesempatan
Namun, pada pekan lalu, Marselino Ferdinan tidak terlibat dalam permainan KMSK Deinze ketika melawan Patro Eisden. Soalnya, gelandang Timnas Indonesia ini hanya duduk manis di bangku cadangan sepanjang pertandingan.
Sejak awal musim hingga Januari 2024, Marselino Ferdinan sempat tidak dipercaya bermain untuk KMSK Deinze dengan berbagai penyebab.
Satu di antaranya adalah karena cedera hamstring yang memaksanga absen sejak Oktober-Desember 2023. Selain itu, ia juga dipanggil Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023 Qatar.
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adi Yaksa, Hendry Wibowo) 19 Februari 2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setahun Pimpin PSSI, Erick Thohir Dinilai Sudah Lakukan Pekerjaan Luar Biasa
Bola Indonesia 18 Februari 2024, 19:44 -
Sayang Banget! Elkan Baggott Bikin Assist, Tapi Bristol Rovers Keok dari Northampton
Tim Nasional 18 Februari 2024, 18:52 -
Coach Justin Minta Timnas Indonesia Gelar Uji Coba di Kandang Lawan
Tim Nasional 18 Februari 2024, 04:50 -
Tak Cuma Keasyikan Naturalisasi, PSSI Diminta Benahi Pembinaan Usia Muda
Tim Nasional 17 Februari 2024, 21:54
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02 -
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39