Jelang Vietnam Vs Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Pulangkan Ryuji Utomo

Gia Yuda Pradana | 7 Juni 2021 12:21
Jelang Vietnam Vs Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Pulangkan Ryuji Utomo
Ryuji Utomo (c) Ortuseight

Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memulangkan Ryuji Utomo dari Dubai, Uni Emirates Arab (UEA). Bek tengah berusia 25 tahun itu dipulangkan karena cedera.

Cedera tersebut membuat Ryuji tak bisa tampil pada partai lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G. Di mana Timnas Indonesia menyisakan dua laga lagi melawan Vietnam (7/6/2021), dan UEA (11/6).

Advertisement

"Ryuji Utomo tidak ikut berlatih. Ia dipulangkan karena cedera. Ryuji cedera dan belum dapat pulih sepenuhnya, sehingga akan beresiko jika dipaksakan," demikian pernyataan resmi PSSI.

Ryuji, bergabung dengan Timnas Indonesia di Dubai sejak 17 Mei 2021. Tapi selama berada di sana, pemain Penang FC itu tak pernah diturunkan Shin Tae-yong pada sejumlah laga.

Seperti pertandingan melawan Thailand pada partai lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G yang berakhir dengan skor imbang 2-2. Kemudian laga uji coba kontra Afghanistan dan Oman yang berakhir dengan kekalahan 2-3 serta 1-3.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Statement Ryuji

Statement Ryuji

TC Timnas Indonesia di Dubai (c) PSSI

Terkait pemulangan ini, Ryuji juga telah buka suara lewat akun Instagramnya, @ryujiutomo. Ia juga mendoakan rekan-rekannya agar meraih hasil maksimal pada dua partai sisa putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G.

"Setelah bergabung latihan dalam training camp dan melakukan dua kali pemeriksaan MRI dan juga USG, diputuskan bahwa saya belum bisa memperkuat timnas pada ajang ini. Masih terdapat tear (robekan) pada hamstring saya yang belum pulih 100 persen, yang berisiko jika dipaksakan," tulis Ryuji.

"Sebagai anak Indonesia tentu saya kecewa dan sedih tidak dapat memperkuat timnas di ajang ini, karena pastinya memperkuat timnas selalu menjadi mimpi saya. Tapi sebagai atlet professional saya harus menerima dan memahami keadaan ini untuk kebaikan pemulihan kondisi saya."

"Terima kasih PSSI dan khususnya seluruh jajaran pelatih yang sudah memberi kesempatan dan sudah sangat mensuport dan memperhatikan kondisi saya."

"Meskipun tak dapat ikut berjuang di dalam lapangan, semangat dan doa terbaik saya selalu untuk Timnas Indonesia," tutup Ryuji.

(Bola.net/Fitri Apriani)