Jelang Duel Timnas Indonesia Vs Burundi, Erik Thohir Unggah Video Terkini Stadion Patriot: Berubah Dalam 10 Hari!
Dimas Ardi Prasetya | 24 Maret 2023 19:36
Bola.net - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengunggah video kondisi terkini Stadion Patriot Candrabhaga yang rencananya digunakan untuk menggelar duel FIFA Matchday antara Timnas Indonesia Vs Burundi.
Erick Thohir mengunggah video suasana terkini Stadion Patriot melalui akun Instagramnya, @erickthohir pada Jumat (24/3/2023) siang WIB. Skuad Garuda sendiri rencananya bertarung sebanyak dua kali melawan Burundi.
Duel pertama digelar pada hari Sabtu (25/03/2023. Duel berikutnya digelar pada 28 Maret 2023.
"Menyambut FIFA Matchday. Hanya dalam waktu sepuluh hari, wajah Stadion Patriot Candrabhaga telah berubah," tulis Erick Thohir.
Terusir dari SUGBK
Timnas Indonesia terpaksa memakai Stadion Patriot untuk menjamu Burundi karena Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta harus steril hingga Piala Dunia U-20 2023.
"Stadion Patriot kini siap digunakan untuk pertandingan Timnas Indonesia menghadapi Burundi," jelas Erick Thohir.
"Terima kasih untuk para pekerja yang telah bekerja keras dari siang hingga malam untuk memperbaiki stadion ini," imbuhnya.
Markas Persija Jakarta
Stadion Patriot sendiri sekarang menjadi kandang dari Persija Jakarta selama gelaran kompetisi BRI Liga 1 2022/2023. FC Bekasi City juga sempat bermarkas di arena berkapasitas 30 ribu penonton itu.
Namun mereka tak lagi memakai stadion tersebut. Pasalnya kompetisi Liga 2 dihentikan.
Selain itu, Arema FC juga pernah ber-homebase di Stadion Patriot. Evan Dimas dkk bermain di Bekasi setelah terusir dari Malang akibat tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2023.
Kurang Mulus
Akibat intensitas penggunaan yang terlalu sering hingga untuk kegiatan non-olahraga, rumput dan permukaan Stadion Patriot kurang mulus serta bergelombang.
"Bismillah. Semoga pertandingan bisa berjalan lancar, aman, dan Timnas Indonesia menang," ungkap Erick Thohir.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Muhammad Adiyaksa/Editor Benediktus Gerendo Pradigdo
Published: 24/03/2023
Jangan Lewatkan:
- Pengakuan Jujur Shin Tae-yong: Tidak Tahu Burundi jika Tak Lawan Timnas Indonesia
- Menanti Duet Elkan Baggott dan Jordi Amat di Jantung Pertahanan Timnas Indonesia
- Shayne Pattynama Gagal Debut bersama Timnas Indonesia, Jordi Amat Kecewa
- Jordi Amat Ingin Timnas Indonesia Main di Jakarta International Stadium: Megahnya Stadion Ini
- Debut Shayne Pattynama dan Sandy Walsh di Timnas Indonesia Tertunda Lagi, Semuanya Kecewa!
- Arkhan Kaka dan Momen Ramadan di Pemusatan Latihan Timnas Indonesia U-20
- Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Burundi di Indosiar
- Dear Timnas Indonesia, Dengar nih Cerita Jordi Amat soal Kualitas Para Pemain Burundi
- Ketika Elkan Baggott tak Sabar Berduet dengan Jordi Amat di Timnas Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSSI Minta Timnas Indonesia Pantang Anggap Remeh Burundi
Tim Nasional 23 Maret 2023, 15:41 -
Berkekuatan 25 Pemain, Timnas Burundi Tiba di Indonesia
Tim Nasional 21 Maret 2023, 21:30
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39