Jay Idzes Absen Saat Timnas Indonesia Lawan Tanzania dan Irak
Asad Arifin | 29 Mei 2024 11:28Bola.net - Kekuatan Timnas Indonesia pada laga lawan Tanzania dan Irak dipastikan tidak lengkap. Sebab, bek tengah Jay Idzes akan absen karena harus membela klubnya yakni Venezia.
Timnas Indonesia berjumpa Tanzania pada 2 Juni 2024 nanti. Ini adalah laga uji coba biasa. Selanjutnya, Skuad Garuda akan berjumpa Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2024.
Persiapan Timnas Indonesia untuk tiga laga tersebut sudah dimulai. Pada hari Selasa (28/5/2024) petang, Rizky Ridho dan kolega mulai berlatih di kompleks Stadion Gelora Bung Karno.
Dari 22 pemain yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong, ada beberapa pemain absen. Salah satunya adalah bek tengah Jay Idzes. Dia memang belum berada di Indonesia. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Jay Idzes Harus Membela Venezia
Jay Idzes sejatinya sudah mendapat restu dari klubnya, Venezia, untuk membela Timnas Indonesia. Namun, Venezia kini punya agenda penting pada babak play-off promosi ke Serie A.
Venezia akan memainkan dua laga final babak play-off promosi Serie A lawan Cremonese. Laga ini akan dimainkan pada 31 Mei dan 3 Juni 2024.
Nah, agenda itu membuat Jay Idzes belum bisa datang dan bergabung dengan latihan Timnas Indonesia. Setelah dua laga Venezia tersebut, Jay Idzes baru akan merapat ke Jakarta.
"Untuk Jay Idzes, karena dia masuk final play-off mungkin baru akan sampai pada 5 Juni 2024. Untuk melawan Irak, dia tidak bisa bermain," ucap pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Jadwal Timnas Indonesia
Berikut adalah jadwal Timnas Indonesia pada Juni 2024:
Indonesia vs Tanzania
Stadion Madya
Minggu, 2 Juni 2024
16.00 WIB
Siaran langsung: Indosiar, Vidio
Indonesia vs Irak
Stadion Gelora Bung Karno
Kamis, 6 Juni 2024
16.00 WIB
Siaran langsung: RCTI
Indonesia vs Filipina
Stadion Gelora Bung Karno
Selasa, 11 Juni 2024
19.30 WIB
Siaran langsung: Indosiar dan Vidio
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39