Ini Saran Kiper Senior Arema Cronus Pada Timnas Indonesia
Afdholud Dzikry | 25 November 2016 09:40
Bola.net - - Achmad Kurniawan melontarkan sebuah saran pada Timnas Indonesia jelang laga penentuan mereka di ajang Piala AFF 2016, kontra Singapura. Menurut kiper senior Arema Cronus ini, para penggawa Skuat Garuda harus membenahi kerjasama tim dan komunikasi mereka.
Yang pasti di pertandingan kemarin saya lihat mereka kurang komunikasi di setiap lini, ujar AK, sapaan karib Achmad Kurniawan, pada
Tidak hanya di sektor pertahanan, saya juga melihat kurangnya komunikasi di lini tengah dan depan. Ini harus dibenahi pada pertandingan lawan Singapura, sambungnya.
Menurut AK, masalah komunikasi ini tergolong wajar. Pasalnya para pemain timnas hanya bisa mempersiapkan diri, untuk bermain sebagai sebuah tim, dalam waktu yang singkat.
Namun, komunikasi ini kan faktor penting. Karenanya, mau tak mau harus segera dibenahi, tuturnya.
Selain itu, mereka juga harus fokus dan main dengan semangat lebih, karena mereka berjuang demi Indonesia, ia menambahkan.
Timnas Indonesia sendiri bakal menghadapi Singapura pada laga penentuan langkah mereka di Piala AFF 2016. Jika bisa memenangi pertandingan yang digelar di Stadion Rizal Memorial Manila, Jumat nanti, mereka bakal bisa lolos ke Semifinal.
Sementara itu, AK sendiri optimistis Indonesia bakal bisa mengalahkan Singapura. Pasalnya, penjaga gawang berusia 38 tahun ini menilai kekuatan Timnas Indonesia berada di atas lawannya.
Asalkan mereka mampu membenahi komunikasi, saya yakin Timnas Indonesia bakal menang. Semoga, tandasnya.(den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Singapura vs Indonesia 25 November 2016
Tim Nasional 24 November 2016, 23:55 -
Riedl Pastikan Semua Pemain Siap Lawan Singapura
Tim Nasional 24 November 2016, 21:48 -
Timnas Sesumbar Cetak Tiga Gol ke Gawang Singapura
Tim Nasional 24 November 2016, 21:35 -
Lilipaly dan Rizky Pora Terancam Absen Lawan Singapura
Tim Nasional 24 November 2016, 12:33 -
Singapura Klaim Sudah Temukan Kelemahan Indonesia
Tim Nasional 24 November 2016, 12:11
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39