Ini Alasan PSSI Kembali Pinang Alfred Riedl
Editor Bolanet | 20 November 2013 18:07
Riedl sudah memiliki pengalaman menangani Timnas Indonesia. Jadi, dia sudah tak perlu lagi beradaptasi, ujar Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin, pada .
Sudah tak banyak lagi waktu yang kita miliki untuk mempersiapkan diri terjun di Piala AFF. Karena itu, kita pilih Riedl. Apalagi, kita targetkan bisa jadi juara di kejuaraan itu, sambungnya.
Sebelumnya, Riedl hampir bisa dipastikan bakal kembali menangani Timnas Indonesia. Pelatih asal Austria ini diplot menggantikan Jacksen F Tiago, yang disebut 'diminta pulang' oleh Persipura Jayapura.
Riedl sendiri bukan sosok asing di sepakbola Indonesia. Pria kelahiran 2 November 1949 ini berhasil membawa Timnas Indonesia menjadi runner-up di ajang Piala AFF 2010 dan menghadirkan demam sepakbola saat itu.
Seiring bergantinya rezim PSSI, Riedl didepak dan digantikan Wim Rijsbergen, salah satu mantan pemain legendaris Timnas Belanda. Keputusan untuk mendepak Riedl sendiri sempat berbuntut panjang karena dianggap dilakukan secara sepihak.
Riedl sendiri sempat kembali ke Indonesia, penghujung 2012 lalu. Di tengah perseteruan PSSI dan KPSI, Riedl memimpin The Real Garuda, julukan timnas versi KPSI, yang bermaterikan pemain-pemain bintang di kompetisi Indonesia Super League. Hasilnya? Tak tanggung-tanggung. Dalam sebuah laga uji coba melawan Brisbane All-Stars di Australia, Firman Utina dan kawan-kawan menang delapan gol tanpa balas dari tuan rumah.[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalah, Jacksen Tiago Minta Maaf
Tim Nasional 19 November 2013, 23:38 -
Jacksen Tiago Sedih Gagal Beri Kado Perpisahan Terbaik
Tim Nasional 19 November 2013, 23:22 -
Kalahkan Indonesia, Irak Jaga Asa Lolos Putaran Final
Tim Nasional 19 November 2013, 23:00 -
Review: Dua Gol Irak Kandaskan Indonesia
Tim Nasional 19 November 2013, 20:58 -
Inilah Susunan Pemain Indonesia vs Irak
Tim Nasional 19 November 2013, 18:53
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23