Ini Alasan Luis Milla Tak Gelar Latihan Fisik
Asad Arifin | 23 Februari 2017 18:38Bola.net - - Alasan Luis Milla tak menggenjot fisik para pemain seleksi tahap pertama tim nasional U-22 Indonesia terungkap. Milla tak mau para pemain yang tim-timnya masih berpartisipasi di Piala Presiden 2017 staminanya terkuras.
Selama proses seleksi di Lapangan Sekolah Pelita Harapan, Milla beserta para asistennya tak memberikan menu latihan fisik. Mereka khawatir klub-klub yang masih berpartisipasi di Piala Presiden yang pemainnya terpanggil di seleksi tersebut akan merugi.
Latihan pada tiga hari ini, kami sengaja tidak mengadakan latihan fisik. Sebab beberapa pemain akan berlaga di perdelapan Piala Presiden yang juga sangat penting, ujar asisten pelatih fisik timnas Indonesia U-22, Miguel Gandia.
Alhasil, saat ini Gandia belum bisa memberikan penilaian terkait kondisi fisik para pemain. Namun, dia tak khawatir lantaran evaluasi menyeluruh akan dilaksanakan jika Milla sudah mendapatkan 25 nama pemain yang akan jadi penghuni skuat U-22.
Ke depannya, setelah kami dapat 25 pemain yang sudah tetap baru kami bisa menilai bagaimana kelayakan kondisi fisik pemain tersebut, papar asisten yang juga berasal dari Spanyol ini.
Setelah berakhirnya seleksi tahap pertama ini, timnas akan menggelar seleksi tahap kedua. Seleksi itu direncanakan digelar 28 Februari hingga 2 Maret mendatang. Nantinya pemain-pemain yang akan dipanggil adalah nama-nama baru.
Intinya kami akan membuka kesempatan seluas-luasnya untuk pemain lain, tidak hanya 25 pemain di sesi pertama ini tetapi semua pemain akan memiliki kesempatan yang sama untuk datang berlatih bersama, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kesan Positif Evan Dimas Pada Luis Milla
Tim Nasional 22 Februari 2017, 13:41 -
Ditolak Kiper Juventus, PSSI Andalkan Kiper Asli Indonesia
Tim Nasional 21 Februari 2017, 20:45 -
Ikut Seleksi Timnas, Febri Haryadi Grogi
Tim Nasional 21 Februari 2017, 20:24 -
Hansamu Optimis Indonesia Bisa Juara Bersama Milla
Tim Nasional 21 Februari 2017, 16:20 -
Luis Milla Ingin Dekat Dengan Pemain
Tim Nasional 21 Februari 2017, 15:05
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39