Indonesia Dua Kali Duel Lawan Islandia, Berikut Jadwalnya
Asad Arifin | 6 Desember 2017 16:03
Bola.net - - Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Islandia dalam laga uji coba internasional. Pertandingan melawan kontestan Piala Dunia 2018 tersebut bakal digelar sebanyak dua kali Stadion Gelora Bung Karno.
Kepastian digelarnya laga tersebut diumumkan oleh PSSI dalam sesi konferensi pers di Jakarta, Rabu (6/12/2017). Deputi Sekjen Pengembangan Bisnis PSSI, Marshal Mashita menjelaskan, Indonesia akan turun dengan dua tim berbeda di dua laga tersebut.
Pada pertandingan pertama, Indonesia akan diperkuat oleh sejumlah pemain yang merupakan pilihan masyarakat di Indonesia. Mereka bisa memilih pemain yang akan turun di laga tersebut melalui sebuah polling.
Tim Indonesia yang tampil di tanggal 11 Januari adalah tim Indonesia Selection. Ini kebetulan akan buka polling rencananya di tanggal 12 Desember, di websitenya PSSI. Masyarakat bisa memilih siapa kira-kira yang memperkuat tim Indonesia Selection. Jadi pelatihnya pun bukan coach Luis Milla, ujar Marshal.
Lalu, yang kedua barulah Timnas Indonesia yang sebenarnya. Untuk pertandingan ini, PSSI memastikan bahwa Timnas U-23 yang akan berlaga di bawah asuhan Luis Milla. Timnas U-23 ini adalah tim yang disiapkan untuk Asian Games.
Timnas yang tampil di tanggal 14 Januari adalah Timnas U-23 yang akan berlaga untuk Asian Games, plus pemain senior, ucap Marshal.
Jadi memang laga tanggal 14 Januari adalah laga yang cukup menentukan karena kami mau belajar banyak dari Islandia. Islandia juga akan turun dengan kekuatan penuh, kecuali pemain-pemain yang akan berlaga di Premier League, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Erika Ingin Gavin Kwan Cepat Sembuh Biar Bisa Lakukan Ini Lagi
Bolatainment 5 Desember 2017, 15:42 -
Spaso dan Lapangan Berlumpur yang Menjadi Meme Kocak
Bolatainment 5 Desember 2017, 14:53 -
Video: Spaso 'Ngepel' Lapangan Berlumpur sebelum Cetak Gol
Open Play 5 Desember 2017, 10:43 -
Tak Takut 'Mandi' Lumpur saat Tanding, Spaso Banjir Pujian
Tim Nasional 5 Desember 2017, 10:20 -
Kalahkan Mongolia, Indonesia Gagal Kembali ke Puncak Klasemen
Bola Indonesia 4 Desember 2017, 23:35
LATEST UPDATE
-
Pesan dari Kluivert: Luka Itu Nyata, Tapi Dukungan Tak Boleh Padam
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:16 -
Barcelona Pasang Harga Jual untuk Ferran Torres!
Liga Spanyol 24 Maret 2025, 09:15 -
Nasib Buruk Mees Hilgers di Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 08:47 -
Alexander Isak dan Masa Depannya: Antara Barcelona atau Liverpool
Liga Inggris 24 Maret 2025, 08:45 -
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 24 Maret 2025, 08:33 -
Link Live Streaming Pertandingan Daejeon Red Sparks di Korean V-League 2024/2025
Voli 24 Maret 2025, 08:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39