Hokky Caraka Cetak 4 Gol buat Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong Belum Puas
Ari Prayoga | 5 Juli 2022 00:15
Bola.net - Hokky Caraka berhasil mencetak empat gol buat Timnas Indonesia U-19 ketika melawan Brunei Darussalam. Namun, aksi brilian dari penyerang berusia 17 tahun itu belum membuat pelatihnya, Shin Tae-yong terkesan.
Hokky Caraka membukukan quattrick kala Timnas Indonesia U-19 mencukur Brunei Darussalam 7-0 pada matchday kedua Grup A Piala AFF U-19 2022, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (4/7) malam WIB.
Empat gol Hokky Caraka ke gawang Brunei Darussalam yang dijaga Danish Aiman Mardianni tercipta pada menit kedua, 15, 19, dan 45+2. Sementara tiga gol Timnas Indonesia U-19 lainnya tercipta via Ronaldo Kwateh (12'), Arkhan Fikri (20'), dan Alfriyanto Nico (62').
"Untuk Hokky Caraka, meski dia mencetak empat gol, tapi dia masih punya banyak kekurangan dan harus belajar lebih banyak ke depannya," ujar Shin Tae-yong.
Empat gol yang dibuat Hokky Caraka mengantarkannya ke puncak top skor sementara Piala AFF U-19 2022. Striker PSS Sleman itu unggul dua gol dari Nattakit Butsing (Thailand) dan Nguyen Quoc Viet (Vietnam).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Puji Penampilan Timnas Indonesia U-19
Lebih lanjut, Shin Tae-yong memuji penampilan anak asuhnya yang berhasil membantai Brunei Darussalam. Terlebih pada laga sebelumnya, Timnas Indonesia U-19 tak bisa mengalahkan Vietnam dan hanya mampu bermain imbang 0-0.
"Brunei Darussalam memang tim terlemah di Grup A. Namun, perlu dicatat bahwa anak-anak bermain baik dan kami mendapatkan hasil yang baik," tutur Shin Tae-yong.
"Kami memainkan pakem yang berbeda ketimbang laga sebelumnya. Tetapi, semua bekerja keras sehingga kami meraih hasil yang baik," imbuh pelatih asal Korea Selatan ini.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39