Hasil Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023: Vietnam ke Final Usai Tundukkan Myanmar
Dimas Ardi Prasetya | 13 Juli 2023 18:54
Bola.net - Timnas Vietnam U-19 wanita berhasil menang tipis atas Myanmar di babak semifinal Piala AFF U-19 2023 wanita, Kamis (13/07/2023) sore WIB.
Duel Vietnam vs Myanmar ini digelar di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang. Pemenangnya tentu saja mendapat tiket ke babak final.
Lawan mereka belum diketahui. Sebab masih harus menunggu hasil laga Indonesia U-19 vs Thailand U-19.
Duel ini sendiri berlangsung dengan alot. Laga bahkan harus ditentukan sampai ke babak extra time.
Duel Vietnam U-19 vs Myanmar U-19
Di laga ini, Myanmar sempat mengejutkan Vietnam lebih dahulu. Mereka bisa mencetak gol cepat pada menit kedelapan melalui aksi Yin Loon Eain.
Vietnam butuh waktu cukup lama untuk menyamakan skor. Pada menit ke-43, mereka bisa menjebol gawang Myanmar melalui Ngoc Minh Chuyen.
Di babak kedua, laga berlangsung dengan alot. Alhasil tak ada gol tercipta pada babak ini.
Pertandingan pun harus dilanjutkan ke babak extra time. Di sini, Vietnam bisa mencetak gol lebih dahulu pada menit ke-104 melalui Le Thi Thrang.
Sayangnya Myanmar tak bisa membalas di sisa waktu yang mereka miliki. Vietnam pun akhirnya menang 2-1.
Jadwal Final
Berikut jadwal final Piala AFF U-19 2023 Wanita:
15 Juli 2023
Final
19.30 WIB - Vietnam vs Pemenang Indonesia/Thailand
Perebutan Tempat Ketiga
15.30 WIB - Myanmar vs Yang Kalah di Laga Indonesia vs Thailand
Baca Juga:
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Piala AFF U-19 Wanita 2023
- Jadwal Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
- Lawan Thailand di Semifinal Piala AFF Wanita U-19 2023, Timnas Wanita Indonesia U-19 Minta Doa dan D
- Sejumlah Masalah Timnas Wanita Indonesia U-19 Usai Bantai Timor Leste 7-0 di Piala AFF Wanita U-19 2
- Bantai Timor Leste 7-0 di Piala AFF Wanita U-19 2023, Pelatih Timnas Wanita Indonesia U-19: Alhamdul
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Bhayangkara FC vs RANS Nusantara FC: Skor 1-2
Bola Indonesia 9 Juli 2023, 20:58 -
Hasil Persikabo 1973 vs Persija Jakarta: Skor 0-0
Bola Indonesia 9 Juli 2023, 20:52 -
Hasil BRI Liga 1: Madura United 3-2 Persik Kediri
Bola Indonesia 9 Juli 2023, 16:56
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39