Hadapi Mongolia, Timnas Indonesia Pertahankan Gaya Khas
Asad Arifin | 3 Desember 2017 18:11
Bola.net - - Timnas Indonesia dipastikan tak mengubah gaya bermain mereka kala menghadapi Timnas Mongolia. Pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla menegaskan anak asuhnya bakal tetap bermain sesuai jati diri mereka.
Indonesia bakal menghadapi Mongolia pada laga kedua mereka di Aceh World Solidarity Cup 2017. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Senin malam.
Pada laga pertama mereka, Timnas Indonesia sukses mengandaskan Brunei Darussalam empat gol tanpa balas. Sementara, Mongolia kalah tiga gol tak berbalas kala menghadapi Kirgizstan.
Saya ingin melihat tim ini tetap kompetitif dan memperlihatkan gaya bermain kami melawan Mongolia, ujar Milla.
Menurut Milla, ada sejumlah hal yang termasuk dalam gaya bermain khas Timnas Indonesia. Salah satunya, sambung pelatih asal Spanyol tersebut, adalah bermain ofensif.
Kami ingin mengambil inisiatif penyerangan dengan tumpuan kreativitas. Kami juga akan mencoba bermain di area lawan. Saya ingin perlihatkan filosofi menyerang ini pada pertandingan lawan Mongolia, papar pelatih berusia 51 tahun tersebut.
Sementara itu, kendati di atas kertas diunggulkan bakal memenangi laga kontra Mongolia, Timnas Indonesia tak mau jemawa. Milla menegaskan bahwa skuat besutan Michael Weiss ini bukan tim yang bisa dipandang sebelah mata.
Kami sadar, Mongolia adalah tim yang lebih baik daripada Brunei. Secara fisik, mereka lebih kuat. Mereka tidak akan pernah membiarkan kami menguasai bola bermain secara bebas, ucap eks penggawa Real Madrid dan Barcelona ini. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Deja Vu dan Tradisi Luis Milla Mencetak Gol di Kandang Real Madrid
Liga Spanyol 29 November 2017, 11:35 -
Ngebet Jadi WNI, Sandy Walsh Kembali Tebar Kode
Tim Nasional 29 November 2017, 11:07 -
Bangganya Luis Milla Saat Sang Putra Bobol Gawang Real Madrid
Liga Spanyol 29 November 2017, 10:14 -
Video: Sang Bapak Latih Indonesia, Si Anak Bobol Gawang Real Madrid
Liga Spanyol 29 November 2017, 09:39 -
Awas! Lihat Keseksian Erika Carlina Kekasih Gavin Kwan Bisa Bikin Kamu Meleleh
Bolatainment 28 November 2017, 09:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39