Gokil! Park Hang-seo Bisa Terbang Gratis Seumur Hidup Karena Bawa Timnas Vietnam Berprestasi
Ari Prayoga | 19 Januari 2023 15:05
Bola.net - Prestasi membanggakan yang diraih Timnas Vietnam ternyata membuat pelatih Park Hang-seo diganjar penghargaan luar biasa dari maskapai Vietnam Airlines.
Dilansir Thairath, Park Hang-seo mendapat kado istimewa ini karena dianggap sudah berjasa besar terhadap sepak bola Vietnam.
Park Hang-seo dan istri gratis terbang seumur hidup menggunakan kelas bisnis dari Vietnam Airlines dengan rute Vietnam - Korea Selatan dan sebaliknya.
Kado spesial dari Vietnam Airlines itu tentu saja sangat berarti buat Park Hang-seo. Seperti diketahui, pelatih asal Korea Selatan itu akan mengakhiri kariernya bersama Vietnam pada 31 Januari 2023.
Rapor Park Hang-seo
Park Hang-seo memulai karier di Vietnam pada 2017. Sejak saat itu, kehadiran pelatih asal Korea Selatan itu meningkatkan kualitas sepak bola Vietnam.
Timnas Vietnam berhasil menjuarai Piala AFF 2018. Timnas U-23 Vietnam juga sukses meraih dua medali emas SEA Games hingga runner-up Piala AFC U-23 2018.
Rataan kariernya di timnas senior pun cukup bagus. Dalam 53 laga bersama Timnas Vietnam, Park Hang-seo mempersembahkan 26 kemenangan, 12 kali imbang, dan 15 kali kalah.
Banyak Tawaran
Park Hang-seo memastikan belum mau pensiun selepas meninggalkan Timnas Vietnam. Pelatih asal Korea Selatan itu masih mau berkarier dan mengaku sudah mendapatkan banyak tawaran melatih.
Park juga sudah memastikan tidak akan berkarier di Vietnam dan Korea Selatan lagi. Pelatih berusia 64 tahun itu menegaskan akan memutuskan kelanjutan kariernya dalam waktu dekat.
"Saya merupakan orang yang bila melakukan sesuatu maka tidak dapat memikirkan hal lain. Agensi saya tampaknya mendapatkan beberapa proposal untuk masa depan dan saya senang memikirkannya," kata Park Hang-seo seperti dikutip VN Express.
Tak Mau Buru-buru
Park Hang-seo menegaskan akan memikirkan semua jenis tawaran dengan seksama. Dia mengaku enggan terburu-buru memutuskan masa depannya.
"Saya juga harus berdiskusi dengan keluarga. Harus memikirkan secara mendalam tentang apa yang harus dilakukan dan ke mana harus pergi," ucap Park Hang-seo.
"Hal yang paling pasti bisa dikatakan adalah saya masih bekerja terkait dengan sepak bola. Itu adalah bidang yang saya kuasai," tegas sang pelatih.
Disadur dari: Bola.com (Zulfirdaus Harahap, Gregah Nurikhsani) 18 Januari 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Piala AFF 2022: Theerathon Bunmathan MVP, Dangda & Tien Linh Top Skor Bersama
Tim Nasional 16 Januari 2023, 23:28 -
Juara Piala AFF 2022, Thailand Kokohkan Status Raja ASEAN dengan Gelar Ketujuh
Tim Nasional 16 Januari 2023, 22:11 -
Hasil Leg Kedua Final Piala AFF 2022 Thailand vs Vietnam: Skor 1-0 (Agg. 3-2)
Tim Nasional 16 Januari 2023, 21:25
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39