Gilang dan Veron Bangga Perkuat Timnas U-14
Editor Bolanet | 26 Juni 2012 17:15
Dua pemain muda harapan bangsa ini adalah, Gilang Ramadhani asal Papua dan Muhammad Sebastian Veron asal Ternate.
Saya bangga bisa menjadi pemain Timnas, ujar Gilang usai bertemu dengan Andi Mallarangeng di kantor Menpora, Senin (25/6).
Namun, kebanggaan tersebut tak lantas membuatnya besar kepala, Gilang bahkan mengikrarkan diri untuk terus berlatih lebih giat agar dapat meraih prestasi yang lebih tinggi.
Saya akan berlatih lebih keras lagi untuk meningkatkan prestasi, tegas pemain kelahiran Jayapura 15 Januari 1998 ini.
Senada dengan Gilang, Sebastian Veron pemain mungil asal Ternate kelahiran Bogor 23 Januari 2000 ini juga mengaku sangat senang, karena cita-citanya menjadi pemain Timnas tercapai.
Cita-cita saya sejak kecil memang ingin menjadi pemain Timnas. Sekarang cita-cita saya sudah tercapai. Tetapi saya harus berlatih lebih keras lagi untuk bisa menjadi pemain Timnas di jenjang lebih tinggi, ujarnya.
Saya bangga bisa menjadi pemain Timnas. Saya sangat senang, apalagi sudah pergi jauh ke Osaka mengikuti turnamen internasional. Saya akan berlatih lebih keras untuk meningkatkan prestasi, tambahnya. (pssi/end)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menpora Apresiasi Prestasi Timnas U-14 di Jepang
Tim Nasional 22 Juni 2012, 16:35 -
Timnas U-14 Dipersiapkan Untuk Piala AFF U-16
Tim Nasional 21 Juni 2012, 18:16 -
Timnas U-14 Syukuri Pengalaman Berharga di Jepang
Tim Nasional 21 Juni 2012, 16:40 -
Timnas U-14 Akhiri Dengan Manis Festival di Jepang
Tim Nasional 21 Juni 2012, 16:01 -
Timnas U-14 Gelontor Gawang Brunei Lima Gol Tanpa Balas
Tim Nasional 20 Juni 2012, 16:35
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39