Fachri Husaini: Tuhan Punya Rencana Indah Untuk Timnas U-16
Heri | 16 Juli 2017 16:03
Bola.net - -
Tim nasional (timnas) U-16 Indonesia tampil buruk di Piala AFF U-15. Pelatih timnas U-16, Fachri Husaini pun meyakini Tuhan pasti memiliki rencana indah bagi pasukannya di event yang lain.
Timnas U-16 mendapat bekal bagus jelang berpartisipasi di Piala AFF U-15 yang digelar di Bangkok, Thailand. Sebelumnya, skuat Garuda Muda berhasil menjadi juara di Tien Pong Plastic Cup 2017 di Vietnam.
Alhasil, David Maulana dan kawan-kawan pun diprediksi bisa mendapat hasil bagus di Piala AFF U-15. Namun justru kenyataan pahit lah yang harus diterima timnas U-16.
Fachri mengaku timnas U-16 memang tampil tidak sesuai harapan, khususnya saat melawan Laos.Namun, dia berharap hasil negatif itu bisa jadi pelajaran berharga bagi anak-anak asuhnya.
Saya harap dari kekalahan ini justru baik buat saya, tim, pelatih, dan semua yang berkecimpung di sepakbola sebagai bahan koreksi, evaluasi, teguran untuk semuanya, ujar Fachri.
Fachri menambahkan, timnas U-16 memang tidak ditakdirkan untuk juara di event tersebut. Dia yakin anak-anak asuhnya bisa juara di kesempatan lain.
Ini teguran dari Tuhan karena menurut saya tim ini sudah diangkat setinggi-tingginya mungkin saat kemenangan di turnamen Vietnam dan kami belum layak untuk turnamen ini. Padahal tujuan kami di sini untuk meraih juara, tuturnya.
Mungkin Tuhan punya rencana lain yang indah buat kami. Bukan di sini, mungkin di tempat lain, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fachri Husaini: Timnas U-16 Menyedihkan
Tim Nasional 15 Juli 2017, 21:43 -
Kontra Laos, Timnas U-16 Kembali Tersungkur
Tim Nasional 15 Juli 2017, 17:52 -
Timnas U-16 Ingin Sapu Bersih Dua Laga Sisa
Tim Nasional 14 Juli 2017, 23:08 -
Timnas U-16 Tidak Akan Remehkan Laos
Tim Nasional 14 Juli 2017, 22:44 -
Timnas U-16 Janji Perbaiki Diri di Dua Laga Sisa
Tim Nasional 14 Juli 2017, 07:52
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39